Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernyataan Floyd Mayweather Ini Akan Membuat Telinga Conor McGregor Panas

By Susi Lestari - Rabu, 6 Desember 2017 | 18:07 WIB
Conor McGregor vs Floyd Mayweather
BLOODYELBOW.COM
Conor McGregor vs Floyd Mayweather

Petinju Amerika Serikat, Floyd Mayweather Jr mengklaim bahwa dia "dengan sengaja membiarkan" Conor McGregor (Republik Irlandia) menyerah di ronde kesepuluh pada pertarungan keduanya yang digelar Agustus lalu.

Pada laga yang digelar di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat, McGregor dan Mayweather dipertemukan dalam pertarungan yang dijuluki "The Money Fight".

Pada pertarungan yang bernilai jutaan poundsterling tersebut, McGregor yang merupakan atlet UFC melakukan debut tinju untuk pertama kalinya.

Ditantang oleh juara tinju kelas berat yang memiliki rekor tidak terkalahkan tersebut, McGregor harus puas kalah secara TKO dalam sepuluh ronde.

(Baca Juga: Hanya Ada 1 Wakil Indonesia yang Pernah Juara BWF Superseries Finals, Siapakah Itu?)

Meski kalah, McGregor tetap disambut oleh banyak orang karena penampilannya yang berani dan membuat beberapa orang mengusulkan untuk pertandingan ulang.

Tiga bulan berselang setelah duel tersebut, Mayweather membuat pernyataan bahwa kekalahan McGregor adalah sesuatu yang sengaja dia buat.

"Anda tahu, saya membawa McGregor hingga putaran sepuluh agar membuatnya terlihat bagus untuk Anda," kata Mayweather dikutip BolaSport.com dari Express.

Setelah meraih kemenangan dari McGregor, Mayweather menyatakan pensiun dari tinju untuk kedua kalinya.

Saat ditanya mengenai pertarungan ulang, dengan optimistis, Mayweather mengatakan akan meraih kemenangan lagi.

"Saya tahu jika saya bertarung lagi dengan dia di bawah aturan tinju, saya akan mendapat kemenangan lagi," kata Mayweather.

(Baca Juga: Aturan Baru BWF, Pemain Putra Top Dunia Minimal Wajib Ikut 12 Turnamen)

Firasat seperti sudah didapat Mayweather sejak pertama kali bertarung dengan McGregor.

"Jika ingin menang, McGregor harus mengubah pendekatannnya dalam bertinju," pungkas Mayweather.

Sementara itu, semenjak kalah dari Mayweather, McGregor belum bertarung lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : express.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Ducati Sudah Katakan kepada Marc Marquez bahwa Dia yang Terpilih dan Semut Cervera Coba Buat Keputusan Tepat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X