Tim putri U-19 Jaya Raya menegaskan dominasi mereka pada ajang bulu tangkis beregu Blibli.com Superliga Junior yang diselenggarakan di GOR Djarum, Magelang, Jawa Tengah.
Tim yang bermarkas di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, itu sukses mempertahankan gelar pada edisi 2017 setelah meraih kemenangan 3-2 atas PB Djarum.
Menurut Erwan Purnomo selaku manajer dan pelatih, keberhasilan Jaya Raya pada Superliga Junior tak terlepas dari kekuatan solidaritas di antara para pemainnya.
(Baca juga: Superliga Junior 2017 - Tim Putri U-19 Jaya Raya Raih Piala Susy Susanti)
"Resep kami sebetulnya hanya kekompakan saja," kata Erwan pada sesi konferensi pers, Minggu (10/12/2017).
"Waktu drawing Superliga Junior beberapa waktu lalu, saya hanya berharap para pemain bisa tampil semaksimal mungkin. Alhamdulillah kami kembali menjadi juara," tutur dia.
Erwan mengungkapkan bahwa Jaya Raya tak melakukan persiapan khusus untuk Superliga Junior 2017.
Para pemain hanya dipersiapkan dengan menjalani latihan rutin seperti biasanya.
"Persiapan kami training on the road saja," ujar Erwan.
(Baca juga: Begini Tanggapan Kidambi Srikanth Tentang Aturan Terbaru BWF)
Terkait penjaringan bibit-bibit muda berbakat, Jaya Raya mendapatkan bantuan dari klub-klub satelit yang tersebar di berbagai daerah.
Salah satu contohnya Sri Fatmawati, pemain tunggal putri yang berasal dari PB Jaya Raya Probolinggo.
Selain itu, Jaya Raya juga pernah membuka audisi seperti yang kerap dilakukan PB Djarum.
Audisi terakhir Jaya Raya diselenggarakan di Bali pada 21-23 September lalu.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | - |
Komentar