Perang saudara di sektor ganda putri terjadi saat Huang Yaqiong/Yu Xiaohan bertemu dengan Chen Qingchen/Jia Yifan.
Pada hari pertama BWF Superseries Finals 2017, Rabu (13/12/2017), China mempertemukan dua ganda putrinya itu di Grup A.
Kemenangan akhirnya sukses dipetik oleh Huang Yaqiong/Yu Xiaohan setelah bersusah payah bertanding selama tiga gim.
Huang/Yu yang merupakan juara Korea Open 2017 sukses menang 21-14, 16-21, 21-19 dalam waktu 60 menit.
(Baca Juga: Marc Marquez Tidak Memilki Motivasi Untuk Menjuarai MotoGP Dengan Motor Tim Lain)
Di sisi lain, Chen/Jia yang berstatus sebagai juara dunia ganda putri 2017 sebenarnya sempat unggul tipis di angka-angka kritis gim ketiga.
Namun, Huang/Yu sukses menikung dan memetik kemenangan atas rekan sekompatriotnya itu.
Kemenangan ini membuat Huang/Yu untuk sementara menjadi runner-up ganda putri Grup A.
Pemuncak klasemen grup A untuk sementara dipegang oleh ganda putri Korea Selatan, Chang Ye-na/Lee So-hee.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar