Para pemain Fantasy Premier League (FPL) punya batas waktu lebih cepat daripada biasanya untuk pekan ke-19 Liga Inggris.
Batas waktu transfer pekan ini adalah Sabtu (23/12/2017) dini hari pukul 01.45 WIB.
Hal ini dikarenakan nanti malam ada laga penuh gengsi antara Arsenal melawan Liverpool mulai pukul 02.45 WIB.
BolaSport.com coba merangkum lima nama yang pantas dibeli atau menjadi kapten pada matchday kali ini.
(Baca juga: Tim Terbaik Paruh Musim Liga Prancis 2017-2018 - PSG Sumbang 5 Nama)
Raheem Sterling (8.5m)
Manchester City akan menjamu Bournemouth pekan ini dan Sterling punya prospek bagus untuk mendulang poin.
Sterling mencetak tujuh gol, lebih banyak daripada pemain lain dan rata-rata memperoleh 8.9 angka setiap menjalani laga kandang.
Ia juga mencetak empat gol dari dua laga kandang melawan Bournemouth.
Kevin De Bruyne (10.3m)
Teman setim Sterling jadi kandidat bagus berikutnya.
De Bruyne mencetak 10 poin atau lebih pada 3 dari empat laga kandang terakhir.
Dengan kondisi David Silva yang masih meragukan, De Bruyne jadi opsi lebih aman untuk para pemain FPL.
(Baca juga: Dari Persebaran Gol, Juventus adalah Tim Paling Kolektif di Liga Italia)
Mohamed Salah (10.0m)
Salah sudah mencetak 14 gol musim ini dan dalam sembilan dari 10 laga terakhir selalu mencetak gol atau assist.
Meski harus bertandang ke Arsenal, statistik Salah tak bisa dipandang sebelah mata.
Ia menjadi pemain dengan tembakan dari dalam kotak penalti terbanyak (25), tembakan tepat (14), dan gol (delapan) saat laga tandang.
Harry Kane (12.8m)
Tottenham akan bertandang ke markas Burnley yang punya rekor bagus di kandang.
Burnley adalah tim dengan jumlah kebobolan tersedikit di kandang dengan tiga gol saja.
Meski begitu, Kane selalu menjanjikan ketika berlaga tandang, ia mencetak tujuh gol dan melepaskan tembakan lebih banyak daripada pemain lain (38).
(Baca Juga: Geger! Real Madrid Dikabarkan Sudah Tawarkan Cristiano Ronaldo ke Beberapa Klub)
Romelu Lukaku (11.3m)
Lukaku akan berusaha mencetak dol dalam tiga pekan beruntun Liga Inggris.
Ia akan melawan Leicester City, tim yang pada laga kandang membiarkan musuhnya melepaskan tembakan 121 kali.
Hanya Stoke dan Bournemouth yang mendapat tembakan lebih banyak ketika berlaga kandang.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar