Meskipun gagal mempertahankan gelar BWF Superseries Finals, Tai Tzu Ying tetaplah Sang Ratu Bulu Tangkis 2017.
Pebulu tangkis Taiwan tersebut sukses menjadi pemuncak peringkat dunia tunggal putri di pekan ke-51 musim 2017.
Tai mengumpulkan 89.309 poin dari 10 pertandingan terbaiknya sepanjang musim 2017.
Sang Ratu bulu tangkis unggul 5.180 poin atas peringkat dua, Akane Yamaguchi, dari Jepang.
(Baca Juga: BWF Superseries Finals 2017 - Pemain Ini Temani Ratchanok Intanon ke Semifinal)
Pada BWF Superseries Finals 2017, Yamaguchi sukses menjadi juara setelah menang duel sengit dengan wakil India, Pusarla V. Sindhu.
Pada sisi lain, Tai Tzu Ying terhenti di fase grup saat kalah perolehan poin dari tunggal putri China, Chen Yufei.
Tai mengoleksi dua kemenangan atas Sung Ji-hyun (Korea Selatan) dan Chen.
Namun, kalah straight games dari tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon.
Kalah perhitungan poin dengan Chen yang juga sama-sama mengumpulkan dua kemenangan, Tai pun harus berbesar hari gagal di fase grup.
(Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Johann Zarco Selalu Tampil Agresif Meski Dicibir Pebalap Lain)
Pebulu tangkis berusia 23 tahun tersebut pun gagal mengoleksi dua gelar BWF Superseries Finals secara beruntun.
Meskipun begitu, Tai Tzu Ying tetap layak sebagai Ratu Bulu Tangkis yang menduduki peringkat 1 dunia sektor tunggal putri hingga penutup musim.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | bwfbadminton.com |
Komentar