Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Yogyakarta Keluarkan Uang 3,6 M untuk Bonus Atlet

By Imadudin Adam - Rabu, 27 Desember 2017 | 07:47 WIB
Ilustrasi pertandingan gulat.
TRIBUNNEWS
Ilustrasi pertandingan gulat.

 Ratusan atlet Kota Yogya peraih medali di ajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) DIY XIV 2017 segera menerima bonus.

Total bonus atlet mencapai Rp 3,6 miliar.

Ketua Umum (Ketum) KONI Yogya, RH Santoso Budi Raharjo mengatakan bonus tersebut akan berikan kepada 626 personel.

Terdiri dari 474 atlet berbagai cabang olahraga dan 152 officialdan pelatih.

"Penghargaan kepada atlet berupa tali asih ini diberikan sebagai bentuk dukungan Pemerintah Kota Yogyakarta dan KONI atas prestasi yang berhasil diraih di ajang Porda 2017 ini," ungkapnya seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Jogja.

Menurutnya selain apresiasi, penghargaan ini juga diberikan untuk mendongkrak semangat atlet dalam menyongsong Porda DIY XV 2019 mendatang.

Diharapkan pada Porda mendatang, prestasi Kota Yogya terus mengalami peningkatan.

(Baca Juga: Jika Mesut Oezil Disebut Reinkarnasi Enzo Ferrari, Maka Sergio Ramos Disebut sebagai Reinkarnasi dari Diktator Ini)

"Tak perlu dilihat dari nominalnya. Yang terpenting di sini sebagai penyemangat guna menghadapi Porda DIY selanjutnya pada 2019 mendatang," paparnya.

Adapun atlet peraih emas pereorangan, masing-masing akan menerima Rp 11,5 juta, Rp 4 juta untuk perak, dan Rp 2 juta untuk peraih perunggu.

Sedangkan untuk nomor ganda akan memperoleh Rp 8,5 juta untuk setiap atlet, Rp 3 juta untuk perak, dan Rp 1,5 juta untuk perunggu.

Untuk nomor beregu 3-8 atlet, akan diberikan Rp 6,5 juta bagi peraih emas, Rp 2 juta untuk perak, dan Rp 1 juta untuk perunggu.

Sementara untuk beregu lebih dari 9 personel, masing-masing mendapatkan Rp 4,5 juta untuk emas, Rp 1,5 juta untuk perak, dan peraih perunggu mendapatkan Rp 1 juta.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti di Balaikota, Kamis (21/12/2017).

Dalam acara tersebut juga akan diserahkan penghargaan bagi peraih medali emas perorangan SEA Games dan Asean Paragames 2017 sebesar Rp 10 juta untuk setiap medali.

Wakil Ketua 1 KONI Yogya, Junaedi mengatakan penghargaan tersebut diharapkan menjadi penyemangat bagi atlet untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasi di ajang Porda selanjutnya.

Sekaligus menjadi cambuk bagi atlet yang belum berhasil meraih medali untuk terus mengasah kemampuan untuk mengukir prestasi.

"Yang menjadi catatan adalah harus bisa mempertahankan minimal 100 medali (emas). Kami berharap bisa lebih dan memperbaiki peringkat Kota Yogyakarta yang hanya bertahan di peringkat tiga selama dua kali Porda (2015 dan 2017)," kata dia. 

 

Ayo sambut Asian Para Games 2018 dengan penuh semangat! . #INA2018APG #RoadtoAsianParaGames2018

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : jogja.tribunnews.com
REKOMENDASI HARI INI

MotoGP Malaysia 2024 - Wajah Masam Pecco Bagnaia, Jelaskan Penyebab Kronologi Crash yang Niatnya Selamatkan Diri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Mallorca
12
19
6
Athletic Club
11
18
7
Real Betis
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X