Bukan berkumpul dengan teman atau keluarga, Maria Sharapova jutru merayakan tahun baru di negeri tirai bambu, China.
Belakangan ini, Sharapova memang kerap bolak-balik ke China untuk berbagai acara.
Sebelumnya, Maria Sharapova sempat mengikuti turnamen Tianjin Open 2017.
Peraih trofi Wimbledon pada 2004 silam ini bahkan sempat diundang menghadiri sebuah acara oleh pengusaha sukses China, Jack Ma.
(Baca Juga: Juara Tianjin Open 2017, Maria Sharapova Nempel dengan Pengusaha Sukses asal China)
Kali ini, Sharapova kembali datang ke China sejak Desember lalu sekaligus merayakan malam pergantian tahun.
Bukan untuk berlibur dan bersantai, petenis cantik itu tengah berada di China untuk berkompetisi di ajang Shenzhen Open 2018.
Ada kejadian menarik saat Maria Sharapova bertarung di kompetisi kali ini.
.@MariaSharapova safely through to @ShenzhenOpenWTA second round! She beats Buzarnescu 6-3, 6-0! pic.twitter.com/RU54AG2vpq
— WTA (@WTA) January 1, 2018
Bertarung di babak 32 besar, Senin (1/1/2018) Sharapova berhasil menang 6-3, 6-0 atas petenis asal Romania, Mihaela Buzarnescu.
Usai pertandingan Sharapova langsung memberikan kecupan manis empat penjuru kepada penggemar di tribun penonton.
Pada laga 16 besar, Selasa (2/1/2017) Sharapova kembali memanjakan penggemarnya di China.
(Baca Juga: Mengharukan! Sambut Tahun Baru Lebih Awal, Maria Sharapova Tuliskan Refleksi Jelang 2018)
Usai menang dari petenis Amerika Serikat, Alison Riske, Maria Sharapova mengajak para penggemarnya wefie, alias selfie berjamaah.
Tak tanggung-tanggung, Maria Sharapova menggunakan tongsis agar seluruh penggemarnya terfoto.
Momen tersebut kemudian diunggah Maria Sharapova ke akun instagram miliknya.
(Baca Juga: Gara-gara Nike Keceplosan, Philippe Coutinho Jadi Korban Kreativitas Netizen)
Editor | : | Fabianus Riyan Adhitama |
Sumber | : | twitter.com/wta, instagram.com/mariasharapova |
Komentar