Catatan penting berhasil dibukukan oleh pemain Golden State Warriors, Kevin Durant, dalam laga lanjutan NBA 2017/2018 yang digelar Rabu (10/1/2018) malam waktu Amerika Serikat atau Kamis pagi WIB.
Pada laga yang digelar di Oracle Arena tersebut, Kevin Durant berhasil mencetak poin ke 20.000 sepanjang kariernya di NBA.
Catatan tersebut dibukukan Durant ketika kuarter kedua menyisakan waktu sebanyak 1 menit 41 detik.
Menerima umpan dari Draymond Green, Kevin Durant lalu sukses mengecoh Montrezl Harrell sebelum menembakkan long two yang bersarang ke ring LA Clippers.
Poin ke-25 Kevin Durant pada malam itu juga menjadikannya sebagai pemain ke-44 sepanjang sejarah NBA yang mampu mencetak 20.000 angka.
Dilansir BolaSport.com dari NBA, Durant meraih pencapaian gemilang tersebut dengan melewati 737 laga di mana dirinya sukses mencetak rata-rata 27,1 poin per laga.
(Baca Juga : Laga NBA Digelar di Inggris, Kyrie Irving Mengaku Sudah Tak Sabar)
Selain itu, Kevin Durant menjadi pemain termuda kedua (29 tahun 103 hari) yang lebih dulu berhasil mencapai 20.000 poin.
Catatan tersebut hanya kalah dari LeBron James yang sukses mencapai poin ke-20.000 saat menginjak usia 28 tahun 17 hari.
Sayangnya, capaian gemilang Kevin Durant tersebut tidak mampu membantu Golden State Warriors meraih kemenangan.
Warriors harus mengakui keunggulan LA Clippers dengan skor akhir 106-125.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | NBA.com |
Komentar