Pasangan ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, meraih tiket semifinal Thailand Masters 2018.
Kepastian melaju ke partai empat besar didapat Wahyu/Ade seusai mengalahkan wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, 21-19, 21-11 pada pertandingan yang digelar di Nimibutr Stadium, Bangkok, Jumat (12/1/2018).
Pada gim pertama, pertandingan berlangsung dengan ketat.
(Baca Juga: Ini Deretan Nama Pebulu Tangkis Paling Berjaya di Era Superseries, Salah Satunya Pemain Indonesia)
Kedua pasang pemain saling bergantian mencetak poin hingga mencatat skor imbang 16-16, 17-17, dan 19-19.
Wahyu/Ade yang sudah memegang kendali permainan berhasil menyentuh angka 21 lebih dulu.
Pada awal gim kedua, Wahyu/Ade unggul 2-0.
Keunggulan ganda putra Indonesia tersebut terus bertahan hingga interval 11-6.
Setelah interval, kedudukan Wahyu/Ade semakin tidak tergoyahkan.
Tidak bisa memberikan perlawanan yang sepadan, Ong/Teo pun tertinggal delapan angka pada kedudukan 8-15.
Mendapatkan kepercayaan diri setelah unggul jauh, Wahyu/Ade semakin tidak bisa dikejar dan menyentuh angka 21 lebih dulu.
(Baca Juga: Rangkuman 5 Aturan Baru Turnamen Bulu Tangkis yang Diterapkan BWF untuk Musim Kompetisi 2018-2021)
Kemenangan Wahyu/Ade ini membuat keduanya berhak atas tiket semifinal.
Wahyu/Ade menjadi wakil Indonesia kedua yang mampu melangkah ke partai empat besar.
Sebelumnya, Berry Angriawan/Hardianto (ganda putra), telah terlebih dahulu mempersembahkan tiket semifinal untuk Indonesia setelah mengalahkan wakil Jepang, Mahiro Kaneko/Yunosuke Kubota, dengan skor 21-15, 21-11.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | videostream.dn.ua |
Komentar