Meski beda tahun penyelenggaraan, ternyata komposisi jawara ajang Thailand Masters 2017 dan 2018 memiliki kesamaan.
Kesamaan tersebut terletak bukan soal siapa dan asal Negara pemain yang menjadi juara, tetapi komposisi raihan gelar tiap negara jawara.
Tahun 2017, podium jawara dikuasai oleh tiga negara yaitu China, Thailand, dan Indonesia.
Pada Thailand Masters edisi tahun ini pun kembali dikuasai oleh tiga negara.
Minus China, edisi tahun 2018 kali ini menjadi milik Thailand, Indonesia, dan Malaysia.
(Baca Juga: Satu Lagi Murid Valentino Rossi Akan Tampil pada MotoGP Musim Depan)
China dan Thailand yang menjadi jawara umum pada masing-masing edisi pun sama-sama menyabet tiga gelar sementara dua gelar tersisa menjadi milik 2 negara selain sang juara umum.
Negeri Tirai Bambu sukses di tiga sektor ganda, yaitu ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran, pada gelaran Thailand Masters 2017.
Indonesia sukses menjadi kampiun sektor tunggal putra dan Thailand di sektor tunggal putri pada tahun 2017.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar