Mantan pelatih Satria Muda, Cokorda Raka Satrya Wibawa, menyatakan dukungannya kepada CLS Knights Indonesia yang berlaga pada ASEAN Basketball League (ABL) 2017-2018.
Pria yang akrab disapa Wiwin tersebut memberikan semangat kepada para pemain CLS Knights yang menelan enam kekalahan beruntun pada ABL.
"Mereka sebenarnya sudah bagus dan bisa melawan dengan tim lainnya. Tinggal konsistensinya khususnya pada kuarter akhir dan jangan banyak melakukan turnovers," kata Wiwin dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com, Rabu (17/1/2018).
(Baca juga: ABL 2017-2018 - Komentar Kapten CLS Knights Indonesia Setelah Kembali Gagal Menang)
"Pada ajang ABL, jika membuat kesalahan, 90 persen menjadi poin untuk lawan. Tim pelatih juga harus bisa memaksimalkan pemain yang ada," tutur dia.
Berdasarkan sudut pandang Wiwin, CLS Knights sebenarnya memiliki kualitas yang tak kalah dengan tim ABL lainnya.
Namun, transisi pergantian pelatih dan pemain membuat performa CLS tak optimal hingga mereka tercecer di posisi kedelapan.
(Baca juga: ABL 2017-2018 - Pelatih dan Pemain Tim China Ini Puji Perlawanan CLS Knights Indonesia)
Ia pun berharap pelatih CLS Knights, Koko Heru Setyo Nugroho, tetap fokus menatap sisa pertandingan berikutnya.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | CLS Knights Indonesia |
Komentar