Ihsan Maulana Mustofa melengkapi rentetan penampilan apik kedua koleganya saat menyingkirkan tunggal putra unggulan, Lin Dan, pada babak pertama turnamen Malaysia Masters 2018, Rabu (17/1/2018).
Ihsan berhasil menundukkan Lin Dan melalui rubber game dengan skor 21-16, 18-21, 21-17, pada pertandingan yang berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Lin yang sempat unggul di gim kedua mengakui kalau dirinya terlalu menganggap enteng perlawanan wakil non-unggulan asal Indonesia itu.
Mantan pebulu tangkis nomor satu dunia itu justru beberapa kali melakukan kesalahan sendiri yang menambah poin bagi Ihsan.
(Baca Juga: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya akan Jadi Penguasa Ganda Putra Masa Depan)
"Saya meremehkannya saat memimpin," ujar Lin dikutip BolaSport.com dar situs BWF.
"Saya mencoba untuk menyamakan keadaan tapi lawan saya (Ihsan) memainkan beberapa tembakan berkelas hingga akur pertandingan," imbuhnya.
Berkat kemenangan ini, Ihsan berhasil memutus tren buruk kala bertemu dengan Lin.
Kemenangan ini menjadi yang pertama bagi Ihsan setelah dalam empat pertemuan sebelumnya, dirinya selalu menderita kekalahan.
(Baca Juga: Sekjen PP PBSI: Diharapkan dari Tahun ke Tahun Prestasi Bulu Tangkis Indonesia Bisa Meningkat)
"Alhamdulillah untuk hasil hari ini tadi saya cuma menikmati permainan, tetapi tetap fokus dan menjalankan strategi," ujar Ihsan.
"Menurut saya, Lin Dan tampil maksimal hari ini karena banyak reli panjang dan dia kelihatan mau ‘nahan’. Biasanya kalau dia tidak maksimal, dari game kedua sudah dilepas," tutur Ihsan.
Pada babak berikutnya yang berlangsung Kamis (18/1/2018), Ihsan akan bertanding menghadapi pebulu tangkis Thailand, Suppanyu Avihingsanon.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | bwfworldtour.com |
Komentar