Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Masters 2018 - Ratchanok Intanon Siap Hadapi Pemain Nomor Satu Dunia di Final

By Susi Lestari - Minggu, 21 Januari 2018 | 10:33 WIB
Ratchanok Intanon di SKYCITY New Zealand Open 2017
nzbadmintonopen.com
Ratchanok Intanon di SKYCITY New Zealand Open 2017

Pebulu tangkis tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon, berhasil melaju ke partai final Malaysia Masters 2018.

Ratchanok berhasil mengantongi tiket ke partai puncak setelah mengalahkan unggulan dua dari Jepang, Akane Yamaguchi.

Bermain di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu (20/1/2018), Ratchanok menyudahi perlawanan Yamaguchi lewat rubber game dengan skor 21-15, 16-21, 21-19.

Setelah pertandingan, Ratchanok mengomentari penampilannya.

(Baca Juga: Pandangan Juara Dunia Tahun 2013 terhadap Dominasi Pebulu Tangkis Putri China Saat Ini)

"Pada gim pertama, saya lebih mudah untuk bermain dan saya pun memenangkannya," kata Ratchanok dikutip BolaSport.com dari laman resmi BWF.

"Kemudian pada gim selanjutnya, saya mencoba menahan tembakan-tembakannya. Namun, Akane terus mengambil segalanya. Saya mencoba bertahan dan tidak khawatir," ucap Ratchanok.

Di partai final, Ratchanok sudah dinanti pemain nomor satu dunia dari Taiwan, Tai Tzu Ying.

Tai melaju ke partai final setelah mengalahkan wakil Denmark, Carolina Marin, dengan skor 12-21, 21-15, 23-21.

"Marin dan saya sama sekali tidak bermain terbaik. Kami bermain dengan sabar," kata Tai setelah pertandingan dilansir BolaSport.com dari Badminton Planet.

"Terima kasih atas dukungan dari banyak orang yang memberikan motivasi ekstra untuk saya, hingga saya bisa memenangkan pertandingan," kata Tai lagi.

(Baca Juga: Kenta Nishimoto dan Hubungan Anehnya dengan Lee Chong Wei)

Berhadapan dengan Tai di partai final, Ratchanok mengaku sudah siap.

"Tai sedang dalam kondisi bagus. Dia tampil bagus di semifinal. Kami memainkan gaya yang sama dan saya yakin kami bisa saling mengantisipasi satu sama lain," kata Ratchanok.

Pertandingan final antara Ratchanok melawan Tai akan digelar pada Minggu (21/1/2018).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : com, Badmintonplanet.com, Bwfworldtour
REKOMENDASI HARI INI

Kylian Mbappe Lebih Utamakan Real Madrid daripada Negara Sendiri, Timnas Prancis bak Kehilangan Kapten

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
9
24
2
Real Madrid
9
21
3
Atlético Madrid
9
19
4
Villarreal
9
17
5
Osasuna
9
15
6
Athletic Club
9
14
7
Mallorca
9
14
8
Rayo Vallecano
9
13
9
Celta Vigo
9
13
10
Real Betis
9
12
Klub
D
P
1
Napoli
7
16
2
Inter
7
14
3
Juventus
7
13
4
Lazio
7
13
5
Udinese
7
13
6
Milan
7
11
7
Torino
7
11
8
Atalanta
7
10
9
Roma
7
10
10
Empoli
7
10
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X