Dua pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie (20 tahun) dan Anthony Sinisuka Ginting (21), telah menetapkan target pribadi yang ingin dicapai pada 2018.
Sebagai pemain muda, Jonatan dan Anthony telah masuk ke dalam daftar pebulu tangkis papan atas dunia.
Jonatan kini menduduki peringkat ke-13 dunia, sedangkan Anthony ada di urutan ke-16.
Selanjutnya, Jonatan dan Anthony mengaku ingin menembus jajaran 10 besar dunia.
"Karena saya saat ini berada di peringkat ke-13, target utama saya saat ini adalah untuk masuk ke jajaran top 10 pada akhir tahun. Jika bisa diraih sebelum akhir tahun akan lebih baik," ucap Jonatan.
(Baca Juga: Australian Open 2018 - Tembus Semifinal, Angelique Kerber Antusias Tantang Simona Halep)
Pada kesempatan lain, ungkapan senada juga diucapkan oleh Anthony.
Anthony memiliki kesempatan besar untuk mendulang poin dari turnamen Indonesia Masters 2018 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, pada 23-28 Januari.
Pada ajang ini, Anthony berhasil menjadi salah satu dari tiga wakil tunggal putra Indonesia yang lolos ke babak kedua.
Juara Korea Open 2017 itu melaju setelah menyisihkan wakil Hong Kong, Vincent Wong Wing Ki.
"Saya menikmati bermain di Indonesia Master 2018. Target pribadi saya adalah untuk lolos hingga ke semifinal," ujar Anthony.
(Baca Juga: Undian Liga Negara Eropa 2018-2019, Begini Sistem Promosi-Degradasi Timnas Eropa)
"Memang tidak akan mudah, tetapi bukan tidak mungkin dan saya harus tetap optimistis. Namun, saya hanya ingin fokus dari laga ke laga karena jika berpikir terlalu panjang, takutnya jadi tidak fokus," tutur dia.
Pada babak kedua, Anthony akan bertemu Kantaphon Wangcharoen.
Pemain Thailand itu maju ke babak 16 besar setelah membuat kejutan besar yakni menyingkirkan Lin Dan (China) dengan skor 21-15, 21-19.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | - |
Komentar