Kegagalan pebulu tangkis tunggal putri asal Taiwan, Tai Tzu Ying, di Malaysia Masters 2018 akhirnya terbayarkan di Indonesia Masters 2018.
Unggulan satu tunggal putri tersebut sukses menang di partai final saat bertemu wakil India, Saina Nehwal.
Tai menang telak dalam dua gim langsung dengan skor 21-9, 21-13 dalam waktu 27 menit.
Kemenangan ini membayar luka Tai di final Malaysia Masters 2018, Minggu (21/1/2018).
Saat itu, Tai yang mengalami cedera jempol kaki kanan kalah dari tunggal putri asal Thailand, Ratchanok Intanon.
(Baca Juga: Jika Bertarung dengan Anthony Joshua, Tyson Fury Layak Menerima Bagian Sebesar Ini)
Tunggal putri nomor satu dunia tersebut kalah 16-21, 21-14, 22-24 dari Intanon.
Pertandingan selama 65 menit tersebut membawa Intanon menyabet gelar juara Malaysia Masters 2018.
(Baca Juga: Pebalap Sementara Tim Yamaha Tech3 Cuma Anggap Tes Pramusim Nanti Hanyalah Sebuah Tes Pramusim)
Selama gelaran Indonesia Masters 2018, Tai sukses mengukuhkan diri sebagai unggulan satu yang tak terkalahkan.
Gelar ini juga menjadi yang pertama bagi tunggal putri andalan Taiwan tersebut di tahun 2018.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | tournamentsoftware.com, badmintonworld.tv |
Komentar