Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Susy Susanti Sebut Jonatan Christie dan Ihsan Maulana Hanya Butuh Waktu untuk Samai Anthony Ginting

By Verdi Hendrawan - Minggu, 28 Januari 2018 | 19:15 WIB
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susi Susanti, saat meladeni pertanyaan dari wartawan di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Minggu (28/1/2018).
VERDI HENDRAWAN/BOLASPORT.COM
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susi Susanti, saat meladeni pertanyaan dari wartawan di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Minggu (28/1/2018).

Gelaran Indonesia Masters 2018 telah berakhir dan evaluasi hasil pertandingan telah dilakukan oleh Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI).

Pada ajang tersebut, Indonesia meraih dua gelar dari tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Meski sudah melebihi target dari yang ditetapkan yaitu satu gelar, PBSI melihat ada beberapa pemain yang sebenarnya memiliki potensi untuk berprestasi, salah satunya Jonatan Christie di nomor tunggal putra.

Pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu dipercaya oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Susy Susanti juga memiliki potensi besar.

(Baca Juga: Indonesia Masters 2018 - Ada Hal Berbeda di Pinggir Lapangan Bulu Tangkis Istora Senayan, Jakarta)

"Saat Jojo bermain bagus, ia bisa mengalahkan pemain yang memiliki kualitas di atas dia. Namun, hal sebaliknya juga bisa terjadi saat bermain dengan pola dan strategi yang tidak pas," ujar Susy.

"Hal ini menjadi pekerjaan rumah bagi kami. Mereka adalah atlet-atlet muda dan perkembangan seorang pemain ada yang cepat dan lambat. Namun, saya pikir kita hanya menunggu waktunya saja," tuturnya.

Selain Jojo, Susy juga menyebut tunggal putra Indonesia lainnya, Ihsan Maulana, juga memiliki kemampuan, kesempatan, dan peluang yang sama untuk berprestasi di kemudian hari.

(Baca Juga: Wow, Cristiano Ronaldo Ciptakan Sejarah Hanya dari Titik Penalti)

"Saya sangat berharap Jojo dan Ihsan bisa segera mengukir prestasi di ajang bergengsi. Kita tunggu saja," ujar Susy.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hidungnya Meler Terus, Pelatih Vietnam Coret Dua Kaptennya Jelang Lawan Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X