Juara tinju kelas berat WBO, Joseph Parker, tengah menyusun apa yang diyakini akan menjadi strategi sempurna untuk mengalahkan juara tinju dunia versi IBF, IBO, dan WBA, Anthony Joshua.
Joseph Parker meyakini bahwa Anthony Joshua memiliki "rahang kaca" dan berencana untuk dijadikan sebagai sasaran pukulannya sepanjang pertarungan.
"Para petinju yang bertarung dengan Joshua hanya melindungi diri mereka sendiri. Mereka masuk ke ring dalam kondisi ketakutan akan kekuatan Joshua," kata Parker dikutip BolaSport.com dari Boxing Scene.
"Saya ingin menjadikan duel dengan Joshua sebagai pertarungan yang serba cepat. Gerakan, kecepatan, dan sudut pandang yang berbeda."
(Baca Juga: Ini 5 Fakta Menarik Seputar Pertandingan Final Indonesia Masters 2018)
Selain strategi yang akan dilancarkan saat pertarungan, Joseph Parker juga telah meluncurkan 'perang kata-kata' yang ditujukan kepada lawannya itu.
Dalam perang kata tersebut, Parker menyebut kelemahan Anthony Joshua yang terletak di daerah sekitar dagu.
"Betapa anehnya, bahwa dia mengatakan kami mencoba untuk menjelekkan dia," kata Parker .
"Saya tidak tahu bagaimana dia bisa mendapatkan kata itu. Menurut saya tidak apa-apa untuk mengutuknya karena kami baru saja menyatakan kebenaran tentang dia," sambung Parker.
Dua petinju kelas berat itu akan melangsungkan pertarungan unifikasi pada 31 Maret 2018.
Duel antara Joseph Parker kontra Anthony Joshua tersebut akan digelar di Principality Stadium, Wales, Cardiff.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Boxingscene.com |
Komentar