Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terpopuler Olimpik - Perjuangan 4 Wakil Indonesia untuk Lolos ke Final India Open 2018 hingga Kebosanan Marc Marquez

By Susi Lestari - Minggu, 4 Februari 2018 | 08:51 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, mengembalikan kok ke arah Tinn Isriyanet/Kittisak Namdash (Thailand) pada laga babak kedua yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Kamis (1/2/2018).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, mengembalikan kok ke arah Tinn Isriyanet/Kittisak Namdash (Thailand) pada laga babak kedua yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Kamis (1/2/2018).

Turnamen India Open yang digelar di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, telah memasuki hari terakhir pada Minggu (4/2/2018).

Di hari terakhir ini, akan digelar laga puncak.

Indonesia sebagai salah satu negara yang berpartisipasi dalam turnamen yang sudah digelar sejak 30 Januari ini, mengirimkan tiga wakilnya ke laga final.

Tiga wakil tersebut adalah Marcus Fernaldi Gideo/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Selain turnamen India Open, ada pula kabar terbaru dari juara MotoGP tahun lalu, Marc Marquez.

Dikutip BolaSport.com dari berbagai sumber, berikut adalah lima berita terpopuler kanal Olimpik pada Sabtu (3/2/2018).

1. India Open 2018 - Iskandar Zulkarnain Jadi Pemain Kualifikasi yang Sukses Tembus Semifinal


Eskpresi pemain tunggal putra Malaysia, Iskandar Zulkarnain, usai mengalahkan Kidambi Srikanth dengan skor 21-19, 21-17, pada babak kedua India Open 2018, Kamis (1/2/2018). (BWFBADMINTON.COM)

Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Iskandar Zulkarnain, berhasil melaju ke babak semifinal India Open 2018.

Iskandar yang melaju dari putaran kualifikasi ini sukses merebut tiket semifinal setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Sameer Verma.

Bermain di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, Jumat (2/2/2018), Iskandar menyudahi perlawanan Verma dua gim langsung dengan skor 21-17, 21-14.

Sebagai pemain dari kualifikasi, capaian Iskandar layak diacungi jempol. Dalam perjalanan menuju ke babak semifinal, Iskandar telah terlebih dahulu melewati nama-nama pemain elite seperti Kidambi Srikanth (India).

2. India Open 2018 - Pemain Tunggal Putri Ini Sukses Membuat Tuan Rumah Sakit Hati


Pebulu tangkis tunggal putri India, Saina Nehwal, berpose seusai menjalani final Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/1/2018).(DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM)

Pebulu tangkis tunggal putri Amerika Serikat, Zhang Beiwen, sukses membuat publik tuan rumah merasa sakit hati pada turnamen India Open 2018.

Bagaimana tidak, sejak pertandingan babak pertama hingga perempat final, Beiwen menyingkirkan satu per satu pemain India yang diharapkan bisa memberikan gelar juara.

Ada tiga pemain India yang mampu disingkirkan oleh Beiwan, yakni Vaishnavi Reddy Jakka, Mugdha Agrey, dan terakhir Saina Nehwal.

Keberhasilan mengalahkan tiga wakil India tersebut, membuat Beiwen sukses melaju ke partai semifinal India Open 2018.

3. Kalahkan Ahsan/Hendra, Marcus/Kevin Buka Peluang 'Hat-trick'


Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada laga perempat final India Terbuka di Siri Fort Indoor Stadium, Jumat (2/2/1018).(BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, membuka peluang meraih gelar hat-trick pada India Open 2018 setelah meraih tiket final dengan mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Marcus/Kevin mengalahkan Ahsan/Hendra, 21-11, 21-17 pada laga semifinal yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Sabtu (3/2/2018).

Sebelum tahun ini, Marcus/Kevin berhasil meraih gelar juara pada India Open 2016 dan 2017.

4. Ini Dia 5 Pemuncak Peringkat Bulu Tangkis Dunia pada Pekan Ke-5 Tahun 2018


Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, bereaksi saat menjalani pertandingan final Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/1/2018).(GARRY ANDREW LOTULUNG/KOMPAS.COM)

Tak ada perubahan posisi peringkat kesatu dunia meski kalender kompetisi BWF 2018 sudah memasuki pekan kelima dan sejumlah turnamen sudah digelar.

Peringkat kesatu pada nomor tunggal putra hingga ganda campuran masih dihuni oleh penghuni pada akhir kalender kompetisi 2017.

Pada nomor tunggal putra, posisi puncak masih dihuni oleh pebulu tangkis Denmark, Viktor Axelsen.

Dari nomor tunggal putri, Tai Tzu Ying (Taiwan), belum juga tergoyahkan.

Sementara itu, dari nomor ganda putra, pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo belum bisa dikejar oleh para rival mereka.

Dari nomor ganda putri, wakil China, Chen Qingchen/Jia Yifan, masih menjadi yang terbaik.

Catatan paling menarik terjadi pada nomor ganda campuran.

Meski tak lagi berpasangan, duet Zheng Siwei/Chen Qingchen (China) masih tetap berada di peringkat kesatu dunia.

5. Ternyata Marc Marquez Sudah Bosan Latihan Pramusim MotoGP dan Malah Asyik Tunggangi Motor Ini


Marc Marquez, bukan mengincar mencatat waktu tercepat tapi memburu simulasi lomba terbaik.(Repsol Honda)

Marc Marquez mengaku dirinya sedikit merasa bosan ketika menjalani tes pramusim selama beberapa hari.

Hal itu dikarenakan ia harus memutari sebuah sirkuit yang sama berulang-ulang walau di sisi lain dirinya paham soal manfaatnya.

"Setelah tiga hari menjalani tes di MotoGP, salah satu hasil akhirnya adalah merasa sedikit bosan mengendarai motornya," kata Marquez, dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Berbagai sumber
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Italia - AC Milan dan Juventus Lesu Darah, Main Tanpa Gol dari Total Cuma 3 Tembakan Akurat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X