Partai final liga american football (NFL), atau yang dikenal dengan Super Bowl, baru saja usai digelar pada Minggu (4/2/2018) waktu Amerika Serikat atau Senin siang WIB.
Laga yang diselenggarakan di U.S. Bank Stadium Minneapolis, Minnesota, AS, itu berakhir dengan skor 41-33 untuk kemenangan Philadelphia Eagles atas New England Patriots.
Dilansir BolaSport.com dari NFL, Eagles pun sukses meraih kemenangan pertamanya pada ajang Super Bowl yang pada tahun ini telah memasuki edisi ke-52.
(Baca Juga : Super Bowl LII - Philadelphia Eagles Sukses Jadi Juara Setelah Tundukkan New England Patriots)
Di balik suka cita kemenangan Philadelphia Eagles, Super Bowl LII ternyata juga menghadirkan cerita kutukan yang terus berlanjut sejak NFL musim 2000.
Kutukan yang dimaksud adalah peraih gelar Most Valuable Player (MVP) musim reguler NFL akan gagal membawa timnya menjuarai ajang Super Bowl pada akhir musim.
Percaya tidak percaya, rekor buruk tersebut berlanjut saat Tom Brady yang menyabet predikat MVP tak mampu mengantar New England Patriots tampil sebagai jawara.
Salah satu hal yang membuat kutukan MVP terasa lebih menyakitkan bagi Brady adalah kejadian pada menit-menit akhir laga, yang menjadi kunci kekalahan Patriots.
Patriots yang tengah berusaha mengejar poin Eagles justru harus kehilangan posession setelah bola yang dipegang Tom Brady terlepas dan mengakibatkan fumble dan pergantian kepemilikan bola.
Memang, petaka itu bukan murni kesalahan Brady, namun tetap saja pemain 40 tahun ini menjadi sorotan pada fumble yang terjadi pada laga yang menyisakan sekitar 2 menit.
OH MY GOODNESS. #SBLII pic.twitter.com/t5NrJ5WeHG
— NFL (@NFL) February 5, 2018
Pada sisa laga, Eagles sempat mencetak 3 poin tambahan dan menjauh dari kejaran Patriots dengan unggul 8 poin.
Meskipun Tom Brady dkk masih memiliki peluang untuk menyamakan poin (lewat touchdown+ 2 bonus points), namun waktu pertandingan Super Bowl LII sudah sangat tipis.
Kedudukan pun tidak berubah hingga akhir laga untuk kemenangan Philadelphia Patriots atas New England Patriots dan kutukan MVP NFL di Super Bowl pun berlanjut.
Berikut ini daftar pemain NFL yang terkena "kutukan" MVP pada laga Super Bowl sejak musim 2000 :
Musim | Peraih MVP | Asal Tim | Tim Pemenang Super Bowl |
2000 | Marshall Faulk | St. Louis Rams | Baltimore Ravens |
2001 | Kurt Warner | St. Louis Rams | New England Patriots |
2002 | Rich Gannon | Oakland Raiders | Tampa Bay Buccaneers |
2003 | Peyton Manning Steve McNair | Indianapolis Colts Tennessee Titans | New England Patriots |
2004 | Peyton Manning | Indianapolis Colts | New England Patriots |
2005 | Shaun Alexander | Seattle Seahawks | Pittsburgh Steelers |
2006 | LaDainian Tomlinson | San Diego Chargers | Indianapolis Colts |
2007 | Tom Brady | New England Patriots | New York Giants |
2008 | Peyton Manning | Indianapolis Colts | Pittsburgh Steelers |
2009 | Peyton Manning | Indianapolis Colts | New Orleans Saints |
2010 | Tom Brady | New England Patriots | Green Bay Packers |
2011 | Aaron Rodgers | Green Bay Packers | New York Giants |
2012 | Adrian Peterson | Minnesota Vikings | Baltimore Ravens |
2013 | Peyton Manning | Denver Broncos | Seattle Seahawks |
2014 | Aaron Rodgers | Green Bay Packers | New England Patriots |
2015 | Cam Newton | Carolina Panthers | Denver Broncos |
2016 | Matt Ryan | Atlanta Falcons | New England Patriots |
2017 | Tom Brady | New England Patriots | Philadelphia Eagles |
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | nfl.com |
Komentar