Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatnas Gulat Kedatangan Tamu Istimewa di Sela-Sela Latihan

By Imadudin Adam - Jumat, 16 Maret 2018 | 07:22 WIB
  Ilustrasi pertandingan gulat.
TRIBUNNEWS
Ilustrasi pertandingan gulat.

Pelatnas gulat kedatangan dua tamu istimewa di sela-sela latihan. Tamu tersebut adalah Yoriko Angelina dan Zulfa Maharani.

Pencinta dan penikmat film nasional tentu tahu siapa Yoriko Angelina dan Zulfa Maharani. Yoriko adalah pemeran Wati dan Zulfa adalah pemeran Rani di film yang masih menjadi buah bibir masyarakat sekarang ini, Dilan 1990.

Yoriko dan Zulfa terkesan dengan guyubnya suasana pelatihan Tim Nasional Gulat Indonesia di Icuk Sugiarto Training Camp (ISTC), Cisaat, Sukabumi.

Yoriko dan Zulfa mengaku merasa bangga bisa menyaksikan latihan para pegulat yang dipersiapkan ke Asian Games 2018 itu. Mereka adalah putra-putra terbaik bangsa yang akan berjuang mengharumkan nama Indonesia di kompetisi gulat pesta olahraga negara-negara Asia itu.

Sekadar kebetulan jika Yoriko dan Zulfa juga menginap di tempat yang sama dengan para pegulat pelatnas yakni di ISTC. Sudah sejak beberapa hari lalu mereka dan kru lainnya tengah menjalani syuting dari 'new project' Max Pictures, produsen Dilan 1990.

(Baca Juga: Indian Wells Masters 2018 - Faktor Angin Membuat Simona Halep Berusaha Ekstra Keras)

"Jadi dia menyempatkan diri melihat pelatnas gulat di sela-sela kesibukan syuting di Desa Situ Gunung ini," ungkap coach Buyamin Achmad, yang mengenal baik Yoriko karena dia adalah putri dari DR Agus Pebrianto, salah satu ketua dari PP PGSI 2018-2022 seperti dikutip Bolasport.com dari Tribunnews.com.

Kata coach Buyamin, meski ayahnya adalah pengurus gulat di PGSI Kalsel dan kini PP PGSI, namun Yoriko tampaknya belum pernah melihat bagaimana proses latihan gulat. "Jadi Yoriko ingin tahu gulat itu bagaimana sih," kata Buyamin, pelatih paling senior di Timnas Gulat Asian Games 2018.


Yoriko Angelina dan Zulfa Maharani dan Atlet Gulat Putri Indonesia untuk Asian Games 2018 ()

Cukup lama Yoriko dan Zulfa melihat latihan Timnas Gulat Asian Games 2018 ini, yang manajernya juga adalah bintang film dan sinetron senior, Gusti Randa. Yoriko dan Zulfa bersenda gurau dengan para pegulat putri. Mereka kemudian berfoto bersama.

Ada 18 pegulat yang digembleng oleh kuartet pelatih Edem Abduraimov (Uzbekistan), Buyamin, Zulhaidir dan Fathur Rahman ini.

Mereka, 12 putra dan enam putri, ditempa di ISTC hingga pertengahan April mendatang, kemudian dilanjutkan dengan try-out ke Bulgaria hingga pertengahan Juli.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Tribunnews.com
REKOMENDASI HARI INI

Batal di SUGBK, Dua Stadion Ini akan Jadi Opsi Kandang Timnas Indonesia di Semifinal dan Final ASEAN Cup 2024, Bukan Stadion Manahan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136