Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno berharap agar pemadaman listrik tidak terjadi di Asian Games 2018. Penulis: Akhdi Martin Pratama
Untuk memastikan hal itu dia akan berkoordinasi dengan PLN.
“Kita akan masuk ke prosesi Asian Games, alangkah sangat riskannya kalau misalnya ada di pertandingan kita mengalamai sebuah kejadian yang sama (mati listrik),” kata dia seperti dikutip Bolasport.com dari Kompas.com.
Sandiaga meminta permasalahan itu diperhatikan dengan baik oleh instansi terkait.
Ia mengatakan, perhelatan Asian Games 2018 harus berjalan dengan lancar.
(Baca Juga: Skenario Undian Perempat Final Liga Champions, Tak Ada Batasan!)
Pengukuhan pengurus DPD Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) periode 2016-2021 di Balai Kota DKI Jakarta sempat diwarnai insiden mati listrik pada Kamis ini.
Insiden mati listrik tersebut terjadi saat pembawa acara sedang menyebutkan nama-nama pengurus HIPPI yang akan dikukuhkan.
Akibat kejadian tersebut, kondisi Balai Agung sempat gelap gulita.
Listri padam tak sampai satu menit. Saat listrik kembali menyala, pembawa acara melanjutkan membaca nama-nama pengurus HIPPI yang akan dikukuhkan.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | kompas.com |
Komentar