Pelatih timnas soft tenis putra Indonesia, Ferly Montolalu membeberkan alasan mengapa soft tenis Asia sangat berjaya.
Menurut Ferly, Asia bisa berjaya di dunia soft tenis karena profil soft tenis itu sendiri.
"Kalau tenis kan lebih cepat dan sangat mengandalkan power. Makanya kita kalah," tutur Ferly kepada Bolasport.com.
"Nah, sedangkan soft tenis itu lebih banyak relly, bolanya tidak secepat tenis, dan lebih cocok dengan profil orang Asia," lanjutnya.
(Baca Juga: Belajar dari Kehamilan Serena Williams, WTA Diminta Ubah Regulasi)
Ferly melanjutkan bahwa bila bola tenis memiliki kecepatan yang luar biasa.
Makanya ketika sudah menemukan ritme dan speed yang konstan akan sulit untuk mengejarnya.
"Kita main cepatnya itu sesekali saja. Makanya di soft tenis ini Jepang serta Korea bisa berjaya," pungkasnya.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | - |
Komentar