Ternyata pebulu tangkis tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting tidak menjadi tunggal putra terbaik Indonesia jika dilihat dari peringkat World Tour Finals 2018.
Perbedaan pola perhitungan membuat terkadang seorang pemain memiliki dua peringkat berbeda, termasuk Anthony.
Jika berdasarkan peringkat Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Anthony adalah tunggal putra terbaik Indonesia dengan menduduki peringkat ke-10 dunia.
Namun, saat ditilik dari peringkat World Tour Finals 2018, Anthony kalah saing dari Tommy Sugiarto.
Tommy yang sukses mencapai perempat final All England Open 2018 mengoleksi 21.220 poin dalam peringkat menuju ke Guangzhou, China.
Adapun Anthony terpaut 130 poin dan berada tepat di bawah Tommy dengan 21.090 poin saja.
Untuk sementara, Tommy sukses melampaui perolehan poin Anthony di level turnamen World Tour series 2018.
World Tour Finals merupakan nama lain dari gelaran pamungkas rangkaian BWF World Tour series 2018 yang akan berlangsung pada 12-16 Desember 2018.
(Baca Juga: Penjelasan Kevin Durant Tentang Dirinya yang Kerap Diusir dari Laga NBA Musim Ini)
Perhitungan poin hanya berdasarkan jumlah turnamen level World Tour series 2018 yang diikuti pemain.
Peringkat dunia adalah akumulasi dari seluruh turnamen bulu tangkis di bawah naungan BWF termasuk Olimpiade, Asian Games, atau Piala Thomas dan Uber.
World Tour Finals 2018 akan berlangsung di Guangzhou, China pada 12-16 Desember 2018.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bwfworldtour.com |
Komentar