Petarung mixed martial arts (MMA) Republik Irlandia, Conor McGregor, memberikan tanggapan tentang batalnya pertarungan Tony Ferguson (Amerika Serikat) kontra Khabib Nurmagomedov (Rusia).
Tony Ferguson, yang menjadi juara interim, harus mundur dari pertarungan kontra Khabib Nurmagomedov.
Alasannya, Ferguson terpeleset saat berada di salah satu studio stasiun televisi.
Kejadian tersebut membuat ligamen lutut Ferguson sobek.
(Baca Juga : Pelatih Conor McGregor Anggap Keputusan Floyd Mayweather Buruk)
Sontak kejadian tersebut membuat McGregor bersuara melalui akun Twitter-nya.
"Dua orang bodoh itu berkali-kali batal bertarung, lebih sering dari yang saya kira," cuit Conor McGregor.
Pasalnya, Ferguson dan Nurmagomedov telah dijadwalkan bertemu empat kali.
(Baca Juga : Sebentar Lagi, Laga Conor McGregor Kontra Floyd Mayweather Jr Akan Terjadi)
Pada 2015 lalu mereka dijadwalkan berduel, tetapi Nurmagomedov mundur karena cedera.
Setelah itu pada 2016 dijadwalkan lagi masuk octagon, namun kala itu giliran Ferguson yang mundur karena masalah paru-paru.
Dijadwalkan lagi pada 2017, Nurmagomedov mundur karena masalah berat badan.
Ini kali keempat pertemuan mereka harus batal.
Pihak UFC kemudian menggantikan Tony Ferguson dengan Max Holloway (Amerika Serikat) sebagai lawan Khabib Nurmagomedov.
Pertandingan di kelas ringan itu akan digelar di Barclays Centre, New York, Amerika Serikat, pada Minggu (8/4/2018).
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMAFighting.com |
Komentar