Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Janji Christian Ronaldo Sitepu Andai Satria Muda Juara IBL 2017-2018

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 18 April 2018 | 19:28 WIB
Center Satria Muda Pertamina Jakarta, Christian Ronaldo Sitepu (kiri), berpose dengan pemain Pelita Jaya Jakarta, Xaverius Prawiro, yang akan menjadi lawannya pada final IBL Pertalite 2017-2018, seusai hadir pada konferensi pers final IBL di Hotel Santika Premier Slipi, Jakarta, Selasa (17/4/2018).
IBL INDONESIA
Center Satria Muda Pertamina Jakarta, Christian Ronaldo Sitepu (kiri), berpose dengan pemain Pelita Jaya Jakarta, Xaverius Prawiro, yang akan menjadi lawannya pada final IBL Pertalite 2017-2018, seusai hadir pada konferensi pers final IBL di Hotel Santika Premier Slipi, Jakarta, Selasa (17/4/2018).

Sebuah janji mulia diucapkan center Satria Muda Pertamina Jakarta, Christian Ronaldo Sitepu, jelang laga final Indonesian Basketball League (IBL) Pertalite 2017-2018.

Christian Ronaldo Sitepu atau yang akrab disapa Dodo itu bertekad melakukan kegiatan amal andai timnya mampu naik podiun kampiun.

"Ya, saya ingin berbagi sesuatu, seperti charity gitulah. Namun, saya belum bisa bilang apa bentuknya," ucap Dodo yang ditemui BolaSport.com seusai konferensi pers final IBL di Hotel Santika Premier Slipi, Jakarta, Selasa (17/4/2018).

"Yang lainnya, ya paling naik gunung lagi," kata pebasket setinggi 2 meter itu.

Baca juga: Harapan Pelatih Pelita Jaya Terhadap 3 Pemain Senior dan Rumah Baru

Dodo mengatakan bahwa kondisi timnya saat ini sangat bagus dan siap untuk melakoni pertandingan final IBL kontra Pelita Jaya Jakarta.

Pemain berusia 31 tahun itu juga mengaku sudah tidak lagi memikirkan kekalahan pahit yang mereka telan musim lalu di rumah sendiri, BritAma Arena.

"Musim lalu situasinya berbeda dengan musim ini. Musim lalu, ada beberapa pemain kami yang cedera, bahkan Arki (Dikania Wisnu) juga sempat mengalami itu," kata Dodo.

"Tahun ini, saya percaya tim sudah bertumbuh bersama dan belajar dari pengalaman musim lalu. Saya yakin kali ini kami bisa menang," ucap dia lagi.

Musim lalu, Satria Muda gagal memanfaatkan keuntungan psikologis yang mereka miliki sebagai tim tuan rumah pada dua gim final terakhir.

Alih-alih tampil digdaya di hadapan publik sendiri, Satria Muda justru dipaksa menelan pil pahit setelah dikalahkan secara dramatis pada gim ketiga di BritAma Arena.

Melalui kekalahan itu, Satria Muda pun hanya bisa menjadi runner-up, sementara Pelita Jaya Jakarta sukses memutus periode puasa gelar juara mereka yang sudah berjalan selama 26 tahun.

Baca juga: Nico Rosberg Menilai Max Verstappen Sulit Jadi Juara Dunia F1

Berdasarkan jadwal yang dirilis IBL, gim pertama seri final musim ini akan dimainkan di BritAma Arena pada Kamis (19/4/2018).

Sementara itu, gim kedua bakal digelar di Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro (GMSB) pada Sabtu (21/4/2018)

Adapun gim ketiga akan dimainkan di GMSB kembali pada Minggu (22/4/2018), andai diperlukan.

Terkait kapasitas GMSB yang tidak sebesar BritAma Arena, manajemen klub Pelita Jaya berencana menggelar nonton bareng di luar venue dengan menggunakan layar besar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Konflik dan Cedera Belum Tuntas, An Se-young Mundur dari Kumamoto Masters 2024 serta Enggan Gabung Latihan Pelatnas Korea

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X