Beda nasib dialami oleh Praveen Jordan dengan sang mantan rekan, Debby Susanto, pada babak pertama Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2018 yang digelar Rabu (25/4/2018).
Praveen Jordan yang kini berpasangan dengan Melati Daeva Oktavianti harus legawa terhenti pada babak pertama.
Runner-up India Open 2018 kalah dari ganda campuran Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.
Praveen/Melati kalah straight games 16-21, 12-21 dalam tempo 32 menit dari Tang/Tse.
(Baca Juga: Kejuaraan Asia 2018 - Ricky/Debby Susul Tontowi/Liliyana ke Babak Kedua)
Di sisi lain, Debby Susanto yang berpasangan dengan Ricky Karanda Suwardi sukses melaju ke babak 16 besar setelah melalui drama rubber games.
Ricky/Debby menang 21-14, 17-21, 21-10 atas ganda campuran Sri Lanka, Sachin Dias/Thilini Pramodika Hendahewa, dalam waktu 43 menit.
Semenjak resmi berpisah pada awal tahun 2018, ini bukan kali pertama bagi Praveen dan Debby mengalami nasib berbeda.
Saat sama-sama tampil di India Open 2018, dua pasangan tersebut bahkan sempat bentrok di babak kedua.
Saat itu, Praveen/Melati sukses menang 21-19, 21-19 dan terus melaju hingga menjadi runner-up India Open 2018.
(Baca Juga: Jorge Lorenzo Dianggap sebagai Penghambat Ducati)
Kini di Kejuaraan Asia 2018, saat Praveen/Melati terhenti justru Ricky/Debby mampu mulus melaju ke babak kedua.
Di babak 16 besar, Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto akan bertemu dengan ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai.
Pertandingan akan berlangsung esok hari pada Kamis (26/4/2018) di Wuhan Sports Center, Wuhan, China.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar