Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, gagal mengamankan tempat ke babak final Kejuaraan Asia 2018.
Della/Rizki kalah dari Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) 29-27, 17-21, 11-21 pada laga semifinal yang berlangsung di Wuhan Sports Center, Wuhan, China, Sabtu (28/4/2018).
Della/Rizki tertinggal pada awal gim pertama dengan 1-3. Mereka mengejar ketinggalan dengan 3-4.
Fukushima/Hirota menjauh, namun Della/Rizki terus menipiskan selisih poin hingga skor 7-8.
Selanjutnya, Fukushima/Hirota selalu dalam posisi memimpin hingga interval 11-9.
Selepas jeda interval, Fukushima/Hirota membuka jarak 11-14. Della/Rizki terus menipiskan selisih poin 13-14.
Akan tetapi, Fukushima/Hirota menjaga konsistensi permainan. Mereka menjauh 13-16 seusai mencetak dua poin beruntun.
Upaya Della/Rizki berhasil setelah mereka berbalik unggul 17-16.
(Baca juga: Pesenam Indonesia Belum Lolos ke Olimpiade Remaja 2018)
Fukushima/Hirota mengejar ketinggalan 18-17. Setelah melalui reli panjang, Della/Rizki mencatat skor imbang 18-18.
Duel ketat terjadi hingga kedudukan 19-19 dan Della/Rizki meraih match point 20-19. Namun, Fukushima/Hirota membalas 20-20.
Setelah melalui adu setting, Della/Rizki memenangi gim ini setelah bertarung selama 33 menit.
Pada gim kedua, Fukushima/Hirota memimpin 5-2 di awal. Della/Rizki mengejar ketinggalan 6-5 setelah mencetak empat poin beruntun.
Performa Della/Rizki semakin agresif dan menjauh hingga interval 11-6.
Setelah interval, Fukushima/Hirota yang bermain sangat ulet menipiskan selisih angka 11-13 dan menyamakan kedudukan 13-13.
Mereka bahkan mengembalikan posisi sehingga memimpin 14-13.
Della/Rizki yang berada di bawah tekanan kembali unggul tipis 15-14. Namun, posisi tersebut tidak bertahan lama. Fukushima/Hirota menyeimbangkan skor menjadi 15-15.
(Baca juga: IKASI Jabar Gelar Kejuaraan Internasional di Sentul)
Kedua pasangan selanjutnya terlibat aksi saling bergantian mencetak poin hingga kedudukan 17-17.
Fukushima/Hirota menjauh 20-17 seusai mencetak tiga angka berturut-turut. Mereka memegang kendali permainan dan berhasil memaksa terjadinya rubber game.
Berbekal kemenangan pada gim kedua, Fukushima/Hirota memimpin di awal 5-3. Della/Rizki mendekat 4-7.
Dominasi Fukushima/Hirota berlanjut hingga interval 11-7.
Laga sempat dihentikan sementara beberapa menit setelah interval.
Fukushima/Hirota selanjutnya selalu dalam posisi unggul dan keluar sebagai pemenang setelah bermain selama 87 menit.
Indonesia hanya punya satu wakil di partai puncak melalui pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar