Sebagai negeri yang terbilang mungil, Singapura memiliki stadion megah nan canggih.
Luas Singapura boleh hanya 716 kilometer persegi. Penduduknya pun menurut data tahun 2015 hanya berjumlah sekitar 5,5 juta jiwa.
Bandingkan saja dengan DKI Jakarta yang berstatus provinsi di Indonesia memiliki luas 661.5 kilometer persegi.
Namun, soal fasilitas olahraga, negara tetangga Indonesia ini tidak kalah dengan negara-negara maju di berbagai belahan dunia lainnya.
Singapura memiliki stadion yang menjadi kebanggaan negaranya yaitu Stadion Nasional Singapura.
Stadion ini terletak dalam komplek Singapore Sports Hub di daerah Kallang dengan kapasitas 55.000 penonton.
Mulai dibangun pada September 2010, stadion ini resmi dibuka pada September 2014.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar