Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, sukses mengantongi tiket semifinal turnamen New Zealand Open 2018.
Kepastian melaju ke babak empat besar didapat Jonatan Christie setelah memenangi perang saudara melawan Tommy Sugiarto pada perempat final yang berlangsung di North Shore Events Centre, Auckland, Selandia Baru, Jumat (4/5/2018).
"Dibantu" dengan pengunduran diri Tommy dari turnamen, Jonatan pun keluar sebagai pemenang laga dengan skor 17-21, 14-5 retired.
(Baca Juga: Kena Sanksi BWF, Apa yang akan Dilakukan Sponsor Terhadap 2 Pemain Malaysia?)
Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, Jonatan Christie tertinggal 1-4 pada permulaan gim pertama.
Namun, Jonatan mampu menyamakan kedudukan menjelang interval menjadi 10-10.
Pemain yang akrab disapa Jojo ini lalu unggul tipis 11-10 saat gim pertama mencapai interval.
Selepas jeda, performa Tommy membaik.
Terus memetik poin demi poin, Tommy pun menyudahi gim pertama dengan kemenangan.
Gagal mengamankan gim pertama mendorong Jonatan untuk bermain lebih agresif pada gim kedua.
Hasilnya, Jojo unggul jauh 9-2 atas Tommy.
Tommy masih bisa menambah tiga poin lagi, tetapi tak lama kemudian putra legenda bulu tangkis Indonesia, Icuk Sugiarto, itu, memutuskan mundur alias retired.
Keputusan Tommy Sugiarto tersebut memastikan Jonatan Christie meraih tiket semifinal New Zealand Open 2018.
Pada babak empat besar, Jonatan akan menjumpai Sai Praneeth (India) yang lolos seusai menundukkan wakil Sri Lanka, Niluka Karunaratne, dengan skor 21-7, 21-9.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar