China tampaknya memiliki amunisi rahasia di Piala Uber 2018 karena mengikutsertakan eks pebulu tangkis tunggal putri nomor satu dunia.
Negeri Tirai Bambu telah mengumumkan daftar pemain yang akan tampil di gelaran Piala Thomas dan Uber 2018 beberapa waktu lalu.
Di antara para nama tersebut ada sosok Li Xuerui yang tak lain adalah kunci kemenangan China di Piala Uber 2016.
Nama Li berada di dalam daftar tunggal putri keempat setelah Chen Yufei. He Bingjiao, dan Gao Fangjie.
Pengumuman ini terbilang mengejutkan mengingat Li baru comeback usai 600 hari pensiun.
(Baca Juga: Tunggal Putri Peraih Emas Olimpiade London 2012 Ini Kembali Berkompetisi Setelah Absen 600 Hari)
Sejak kembali memegang raket, Li baru tampil di satu turnamen saja yaitu China Masters pada 10-15 April 2018.
Peraih medali emas Olimpiade London 2012 tersebut langsung membukukan comeback manis dengan menyabet gelar juara di China Masters 2018.
Li Xuerui naik podium kampiun setelah mengalahkan wakil Korea Selatan, Kim Ga-eun, 16-21, 21-16, 21-18, pada babak final, Minggu (15/4/2018).
Penampilan Li di Piala Uber 2018 dipastikan akan semakin menambah semarak gelaran bulu tangkis beregu putri dua tahunan tersebut.
(Baca Juga: China Kirim Kekuatan Terbaik pada Piala Thomas-Uber 2018)
Apakah China sukses mempertahankan Piala Uber 2018 dengan bantuan sang mantan nomor satu dunia Li Xuerui?
Piala Uber tahun ini akan berlangsung berbarengan dengan Piala Thomas pada 20-27 Mei 2018 di Bangkok, Thailand.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar