Hasil runner-up menjadi pencapaian terbaik bagi pasangan ganda putra nasional Indonesia, Berry Angriawan/Hardianto, pada turnamen New Zealand Open 2018 yang berlangsung di North Shore Events Centre, Auckland, Selandia Baru, 1-6 Mei.
Duet Berry Angriawan/Hardianto yang menjadi unggulan kedua gagal memijak podium kampiun setelah ditundukkan pasangan unggulan teratas dari Taiwan, Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin, 17-21, 17-21, dalam tempo 43 menit.
Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan gagal membawa pulang satu pun gelar juara dari turnamen New Zealand Open 2018.
Sebelumnya, pebulu tangkis tunggal putra Jonatan Christie takluk di tangan Lin Dan (China) dengan skor 14-21, 19-21.
Baca juga: New Zealand Open 2018 - Ditaklukkan Lin Dan, Jonatan Christie Jadi Runner-up
Berry Angriawan/Hardianto membuka gim kesatu dengan kurang baik. Pada perebutan poin-poin awal, mereka langsung tertinggal 0-5.
Berry/Hardianto sempat menipiskan selisih skor menjadi 4-6, tetapi Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin kembali menjauhkan diri dengan memetik lima poin beruntun.
Fase interval pun ditutup pada kedudukan 11-4 untuk keunggulan Chen/Wang.
Selepas interval, performa Berry/Hardianto membaik. Mereka bahkan sempat membalikkan keadaan dan memimpin skor menjadi 15-14 setelah memenangi sembilan poin beruntun.
Namun, kematangan mental bertanding Chen/Wang masih lebih baik. Mereka memenangi gim kesatu setelah memetik dua poin beruntun dalam kedudukan 19-17.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar