Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Turunnya Berat Badan, Petinju Ini Justru Semakin Bergairah untuk Kembali Bertarung

By Susi Lestari - Kamis, 10 Mei 2018 | 22:37 WIB
Petinju asal Inggris, Tyson Fury, membuka bajunya saat menghadiri sesi konferensi pers menjelang laga kontra Wladimir Klitschko (Ukraina), di Manchester Arena, Manchester, Inggris, 27 April 2016.
AFP/OLI SCARFF
Petinju asal Inggris, Tyson Fury, membuka bajunya saat menghadiri sesi konferensi pers menjelang laga kontra Wladimir Klitschko (Ukraina), di Manchester Arena, Manchester, Inggris, 27 April 2016.

Petinju asal Inggris, Tyson Fury, telah menunjukkan penurunan berat badan yang luar biasa saat dia bersiap untuk kembali ke ring bulan depan.

Fury dilaporkan telah kehilangan 25 kg selama beberapa bulan terakhir dan keberhasilannya dalam menurunkan berat badan tersebut diunggah di berbagai media sosialnya.

Setelah dua tahun lamanya tidak menginjakkan kaki di atas ring, Fury akan melakukan comeback pada 9 Juni 2018 untuk menantang lawan yang tidak disebutkan namanya.

Pertarungan terakhir petinju berusia 29 tahun itu terjadi saat dia merebut sabuk juara kelas berat versi IBO, IBF, WBO, dan WBA, dengan mengalahkan Wladimir Klitschko (Ukrania).

(Baca Juga: Preview Piala Uber 2018 - China dan Skuat Muda yang Berada di Bawah Tekanan karena Bayang-Bayang Masa Lalu)

Sejak pertarungan itu, Fury telah berjuang melawan depresi dan berat badannya pun terus bertambah seiring berjalannya waktu.

Kini, menjelang debutnya lagi, Fury telah memangkas lemak-lemak yang ada di tubuhnya secara besar-besaran dan dia telah bersiap untuk kembali bertarung.

Di dalam targetnya, Fury ingin memenangkan kembali semua gelar yang pernah dipegangnya yang kini dimiliki oleh Anthony Joshua (Inggris).

(Baca Juga: Kalahkan Brighton, Manchester City Cetak Sejarah Baru di Liga Inggris)

Terkait dengan lawan yang akan dihadapi oleh Fury, muncul spekulasi.

Ada yang mengatakan Fury akan menantang Tony Bellew yang telah mengalahkan David Haye pada akhir pekan lalu.

Namun, spekulasi itu justru dipatahkan oleh Eddie Hearn, promotor Bellew.

(Baca Juga: Seperti Mimpi di Siang Bolong, Pemain Malaysia Ini Ingin Bawa Pulang Trofi Piala Thomas 2018 untuk Negaranya)

"Fury tidak memukul seperti Deontay Wilder atau Anthony Joshua," kata Hearn dilansir BolaSport.com dari Express.

"Dia memang sangat baik, tetapi Bellew akan menjatuhkan dan mengalahkan Fury," sambungnya lagi.

Hingga saat ini, identitas tentang musuh Fury sebenarnya belum bisa dikonfirmasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : express.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Daftar Peserta BWF World Tour Finals 2024 - Hanya Indonesia dan China yang Punya Wakil di Semua Nomor

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X