Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selalu Mentok di Tangan LeBron James dkk, Pelatih Toronto Raptors Akhirnya Diputus Kontrak

By Doddy Wiratama - Sabtu, 12 Mei 2018 | 13:52 WIB
Dwane Casey saat masih melatih Toronto Raptors pada ajang NBA 2017/18.
twitter.com/raptors
Dwane Casey saat masih melatih Toronto Raptors pada ajang NBA 2017/18.

 Kebersamaan Toronto Raptors dengan Dwane Casey (kepala pelatih) yang sudah terjalin selama tujuh musim pada akhirnya usai pada Jumat (10/5/2018) waktu Amerika Serikat.

Keputusan tersebut terpaksa diambil oleh presiden klub Toronto Raptors, Masai Ujiri, setelah melihat hasil yang timnya raih pada fase playoff NBA.

Pada musim ini, langkah anak asuh Dwane Casey harus terhenti pada laga semifinal wilayah barat usai "disapu bersih" oleh Cleveland Cavaliers dengan skor 0-4.

Ini menjadi kali ketiga secara beruntun langkah Toronto Raptors pada babak playoff NBA terhenti di tangan LeBron James dkk.

"Setelah menimbang secara hati-hati, saya telah memutuskan langkah yang sangat sulit tapi perlu diambil oleh tim ini," kata Masai Ujiri dikutip BolaSport.com dari ESPN.

(Baca Juga : 4 Tim NBA Lolos Final Wilayah, Akankah Dominasi Warriors-Cavaliers Dalam 3 Musim Terakhir Berlanjut?)

Ujiri pun tak segan mengucapkan terima kasih kepada Dwane Casey atas semua yang selama ini telah diberikan kepada klub NBA asal Kanada tersebut.

"Kami berterima kasih atas semua yang telah Casey lakukan terhadap tim ini dan kami mendoakan yang terbaik untuknya," tutur Ujiri.

Perjalanan Dwane Casey bersama Toronto Raptors selama tujuh tahun terakhir sebenarnya jauh dari kata buruk.

Bahkan Raptors menjalani salah satu musim reguler terbaiknya pada tahun ini dengan rekor tanding 59 kali menang dan 23 kekalahan.


Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Espn.com
REKOMENDASI HARI INI

Man United Tentukan Target Transfer, Bukan Pemain Orbitan Ruben Amorim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X