Langkah berani diambil Malaysia dengan mengirim pemain muda pada Piala Thomas 2018 yang akan digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand, 20-27 Mei mendatang.
Risiko ini diambil karena Malaysia telah melihat bagaimana pemain-pemain muda Indonesia dan Jepang bisa bersinar pada ajang sekelas Piala Thomas.
Indonesia telah membuktikan pertaruhan tersebut pada Piala Thomas 2016 yang digelar di Kunshan, China.
Dua tahun lalu, pemain-pemain muda yakni Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses membawa skuat Merah Putih menjadi runner-up.
Padahal, saat itu, usia ketiga pemain tersebut masih di bawah 22 tahun.
(Baca Juga: Jadwal Piala Thomas dan Uber 2018, Start 20 Mei Pukul 9.00 WIB)
Hal serupa juga pernah dilakukan Jepang pada Piala Thomas 2014.
Kala itu, tim putra Negeri Sakura mengambil risiko dengan membawa pemain muda potensial, Kento Momota.
Kini, Malaysia pun tengah bertaruh dengan kemampuan pemain mudanya, Leong Jun Hao.
Leong Jung Hao dipilih Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (Badminton Association of Malaysia/BAM) untuk menjadi pemain tunggal putra keempat setelah Lee Chong Wei, Lee Zii Jia, dan Iskandar Zulkarnain Zainuddin.
Saat pertama kali mengetahui namanya masuk ke dalam jajaran tim Thomas Malaysia, Leong mengaku benar-benar terkejut.
"Saya ingat dengan jelas empat tahun yang lalu ketika menyaksikan para senior saya berjuang menuju final di New Delhi pada Piala Thomas 2018," kata Leong yang dilansir BolaSport.com dari The Star.
"Saya tidak berharap mendapatkan kesempatan secepat ini. Saya pikir hal itu akan datang tiga sampai empat tahun lagi. Ini benar-benar mimpi yang menjadi kenyataan," ucap Leong lagi.
(Baca Juga:Malaysia Open 2018 Bakal Jadi Saksi Rujuknya Ganda Putra Indonesia Ini )
Terkait dengan peluang bermain sebagai tunggal putra ketiga, Leong Jung Hao mengatakan hal itu bisa saja terjadi.
"Jika saya ditempatkan sebagai pemain tunggal putra ketiga, saya akan melakukannya. Saya akan membuatnya sebagai sesuatu yang layak diperhitungkan dan mencoba menyumbang satu poin," ucap Leong.
Selain Leong, pemain muda yang memulai debutnya pada Piala Thomas 2018 adalah Anders Antonsen (Denmark) dan Kanta Tsuneyama (Jepang).
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar