Tim Uber Indonesia akan berhadapan dengan Malaysia pada babak penyisihan grup D Piala Uber 2018, Senin (21/5/2018).
Untuk menghadapi Malaysia, tim Uber Indonesia pun telah menentukan susunan pemain yang akan diturunkan.
Pada sektor tunggal putri, Indonesia menurunkan Fitriani, Gregoria Mariska Tunjung, dan Ruselli Hartawan.
Sedangkan pada nomor ganda putri, tim Merah Putih memasang Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta.
(Baca Juga: Marc Marquez Ubah Strategi Usai Andrea Dovizioso Terjatuh)
Pada sisi lain, Malaysia menurunkan Soniia Cheah, Gon Jin Wei, dan Selvaduray Kisona pada sektor tunggal putri.
Negeri Jiran juga menunjuk pasangan Goh Yea Ching/Lee Meng Yean dan Vivian Hoo/Chow Mei Kuan untuk bermain pada nomor ganda.
Laga antara tim putri Indonesia kontra Malaysia ini dijadwalkan bakal berlangsung di Impact Arena, Nonthaburi, Thailand, mulai pukul 14.00 WIB.
Sebagai informasi BolaSporter, tim Uber Indonesia tergabung di grup D bersama dengan China, Malaysia, dan Prancis.
Sementara itu, pada hari pertama penyelenggaraan Piala Thomas dan Uber 2018, Minggu (20/5/2018), tim putra Indonesia berhasil memulai perjalanan mereka dengan hasil positif.
Hendra Setiawan dkk sukses meraih kemenangan sempurna atas Kanada dengan skor 5-0.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | twitter.com/INABadminton |
Komentar