Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipasangkan dengan Apriyani, Nitya Krishinda Malah Tak Yakin dengan Diri Sendiri

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 22 Mei 2018 | 14:52 WIB
Pebulu tangkis ganda putri nasional, Nitya Krishinda Maheswari, saat ditemui di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (16/5/2018).
NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM
Pebulu tangkis ganda putri nasional, Nitya Krishinda Maheswari, saat ditemui di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (16/5/2018).

Nitya Krishinda Maheswari untuk kali pertama dipasangkan dengan Apriyani Rahayu dalam sebuah pertandingan. Keduanya berduet pada partai Piala Uber 2018 kontra Prancis, Selasa (22/5/2018). Laporan langsung jurnalis Harian Kompas, Denty Piawai Nastitie, dari Bangkok, Thailand

Nitya/Apriyani menyumbangkan poin untuk Indonesia melalui kemenangan rubber game 16-21, 21-19, 21-19 atas pasangan Delphine Delrue/Lea Palermo dalam tempo 1 jam 9 menit.

(Baca juga: Piala Uber 2018 - Ruselli Hartawan Pastikan Indonesia Sapu Bersih Kemenangan atas Prancis)

Seusai laga, Nitya yang sebelumnya berpasangan dengan Greysia Polii menyebut bahwa seharusnya dia bisa tampil lebih baik dengan Apriyani.

"Harusnya kami bisa kasih perlawanan yang lebih bagus dibandingkan permainan tadi. Saya-nya harus meyakinkan diri saya untuk bisa partner sama dia (Apriyani)," ujar Nitya saat ditemui seusai laga.

"Dalam artian, dia pemain bagus yang harusnya saya nggak perlu khawatir untuk pengembalian bola saya, dia pasti sudah bisa ambil dan cover. Namun, saya malah membawa dia jadi takut untuk mengeluarkan permainan dia sendiri," tutur dia.


Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu berpose seusai pengukuhan tim Thomas-Uber 2018 di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Selasa (8/5/2018).(DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM)

Kendati demikian, Nitya mensyukuri hasil yang telah dia raih. Ia berharap laga tadi juga bisa mengasah kemampuannya agar bisa tampil apik seperti dulu.

"Apalagi ini pertandingan beregu, pressure-nya jelas lebih besar karena kami membawa nama tim," ucap perempuan berusia 29 tahun itu.

(Baca juga: Piala Uber 2018 - Pemain Malaysia Ini Tebus Kekalahan dengan Curi 1 Poin dari China)

Tim Uber Indonesia sendiri akhirnya menang 5-0 atas Prancis. Empat angka lainnya disumbangkan oleh Gregoria Mariska Tunjung, Della Destiara Haris/Ni Ketut Mahadewi Istarani, Dinar Dyah Ayustine, dan Ruselli Hartawan.

Dengan kemenangan ini, Indonesia berada di peringkat kedua klasemen Grup D setelah memetik dua kemenangan. Sehari sebelumnya mereka menang 3-2 atas Malaysia.

Sementara itu, posisi pertama ditempati oleh China yang juga mendulang dua kemenangan atas Prancis (5-0) dan Malaysia (4-1).

Selanjutnya, Indonesia dan China akan saling berhadapan pada Rabu (23/5/2018) besok yang akan menentukan status juara Grup D.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : kompas.id
REKOMENDASI HARI INI

Real Madrid Punya 1001 Macam Cara, Liverpool Kalau Mau Menang Wajib Waspada

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136