Ruselli Hartawan terbilang sukses membuat kejutan saat mampu mengalahkan tunggal putri terakhir China, Li Xuerui, pada Rabu (23/5/2018).
Pebulu tangkis 20 tahun tersebut menang dramatis usai menjalani comeback dengan skor akhir 15-21, 21-19, 21-18 atas Li Xuerui.
Salah satu rahasia kemenangan Ruselli ternyata terdapat pada drop shot yang gagal diantisipasi oleh peraih medali emas Olimpiade London 2012 tersebut.
Dirilis dari BWF, Ruselli Hartawan sukses melakukan drop shot di luar jangkauan Li pada gim pertama saat kedudukan 9-9.
This is what you call a perfect drop shot #Badminton #TOTALBWFTUC2018 pic.twitter.com/NYiOdC3LyG
— BWF (@bwfmedia) May 23, 2018
Permainan dimulai dengan adu netting sebelum berlanjut dengan bola-bola panjang yang berakhir dengan pengembalian Ruselli yang tampak nanggung tetapi ternyata jatuh di lapangan depan Li.
Berkat drop shot sempurna tersebut, Ruselli Hartawan mampu unggul tipis 10-9 atas tunggal putri ketiga tim Uber China.
(Baca Juga: Piala Uber 2018 - Rekap Hasil Indonesia Vs China, Tunggal Putri Buat Kejutan)
Kemenangan Ruselli tersebut membuat Indonesia kalah tipis 2-3 dari China fase grup dan berhak lolos ke perempat final Piala Uber 2018 dengan status runner-up grup D.
Menariknya, dua kemenangan Indonesia disumbang oleh dua tunggal putri muda, yaitu Gregoria Mariska Tunjung dan Ruselli Hartawan.
Pada hari ini, Kamis (24/5/2018), tim putri Indonesia akan bertemu dengan Thailand pukul 14.00 WIB di Impact Arena, Bangkok, Thailand.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Twitter.com/bwfmedia |
Komentar