Banyaknya kejutan sepanjang gelaran Piala Thomas dan Uber 2018 ternyata tak mampu ikut mengubah prediksi juara kedua ajang tersebut.
Sebelumnya beberapa tim yang tidak diunggulkan secara mengejutkan mampu menumbangkan negara kuat termasuk tim putri Thailand yang sukses melaju ke partai final.
Ratchanok Intanon dkk secara mengejutkan sukses melaju ke final Piala uber 2018 setelah mengandaskan juara bertahan, China pada fase semifinal.
Pada sektor putra kejutan juga terjadi saat Jepang tampil meyakinkan saat sukses mengalahkan juara bertahan Demark pada semifinal Piala Thomas 2018.
Meski dua negara tersebut berhasil menggagalkan prediksi final ideal Piala Thomas dan Uber 2018, nyatanya trofi juara tetap menjadi milik unggulan satu.
Jepang yang sejak awal menjadi favorit juara Piala Uber 2018 sukses menang 3-0 atas Thailand pada partai final yang berlangsung Sabtu (26/5/2018) di Impact Arena, Bangkok, Thailand.
Begitu juga tim putra China yang sukses menjadi kampiun Piala Thomas 2018 meski sempat dikejutkan dengan kekalahan pada partai pertama.
(Baca Juga: Piala Thomas 2018 - Pecundangi Chen Long, Kento Momota Bawa Jepang Unggul 1-0)
Sebagai unggulan satu, China hampir saja gagal juara saat Chen Long kalah dari Kento Momota (Jepang) pada partai pertama.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar