Sebelumnya, Natshir memang sempat menjadi perantau saat dirinya bergabung bersama skuat Arema FC.
"Saya orang Soreang, istri juga di sana. Jadi tidak merasakan mudik. Sebelum ke Persib, saya pernah mudik dari Malang (Arema) pulang ke Soreang, sudah lama sekali tapi," kata Deden dikutip BolaSport.com dari laman Persib.
Meski demikian, Natshir melelui momen lebaran kali ini dengan sangat spesial.
(Baca juga: Kurang dari Seminggu Ajang Piala Dunia 2018, Penyerang Timnas Jerman Ini Malah Terlihat Santai)
Pasalnya, ia akan merasakan kehangatan momen lebaran dengan kehadiran anak pertamanya yang melengkapi kebahagiannya.
"Jadi lebaran di Soreang, belum tahu akan ke mana-mananya. Karena belum tahu apa sudah boleh di bawa jalan-jalan atau belum. Anak menambah sepesial lebaran tahun ini," paparnya.
(Baca juga: Kenalin, Cewek Cantik Ini Pelatih Barunya Ronaldo)
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar