Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) telah merilis daftar sementara wakil Indonesia yang akan dikirim ke Kejuaraan Dunia 2018.
Melalui Twitter, @INABadminton, PBSI mengunggah nama-nama yang mewakili Merah Putih untuk berlaga pada turnamen yang bakal digelar di Nanjing Youth Olympic Sports Park Arena, Nanjing, China, 30 Juli hingga 5 September tersebut.
Dan ini sementara wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia 2018 :
MS : Anthony, Jonatan, Tommy
WS : Fitriani, Gregoria
MD : Marcus/Kevin, Fajar/Rian, Berry/Hardianto, Wahyu/Ade
WD : Greysia/Apriyani, Della/Rizki, Anggia/Ketut, Fadia/Agatha
XD : Hafiz/Gloria, Praveen/Melati#WBC2018— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) June 11, 2018
Di antara nama-nama yang dirilis tersebut, ada salah satu wakil yang menyita perhatian, yakni pasangan ganda putri junior, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Agatha Imanuela.
Mengetahui namanya berada di jajaran wakil yang bakal dikirim ke turnamen bulu tangkis Grade 1 ini, Fadia/Agatha mengaku tidak menyangka.
(Baca Juga: Lucas Matthysse Berjanji Tidak Akan Biarkan Manny Pacquiao Beristirahat dengan Tenang)
"Kami tidak menyangka bisa bertanding di Kejuaraan Dunia level senior karena tahun ini kami masih main di kejuaraan dunia level junior juga." kata Fadia yang dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Pelatih kami (Rudy Gunawan) baru menginformasikan semalam kalau kami akan bermain di Kejuaraan Dunia," ujar pemain kelahiran Bogor (Jawa Barat) itu.
"Kata pelatih, ini kesempatan bagus buat kami. Jangan takut, lawan siapa saja harus berani," tutur Fadia lagi.
Perkataan pelatih itu ternyata diakui benar adanya untuk Fadia/Agatha.
(Baca Juga: Manny Pacquiao Ingin Nostalgia Saat Bertarung Melawan Lucas Matthysse)
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar