Tidak masuk skuat timnas Jerman, pemain muda Leroy Sane tunjukkan pose vulgar bersama seorang model.
Pemain sayap Manchester City ini tampaknya sudah menemukan obat mujarab untuk mengobati luka hatinya.
Sane dengan mengejutkan didepak oleh Joachim Loew dari skuat timnas Jerman untuk Piala Dunia 2018 di Rusia.
Dua gelar bergengsi nya diraihnya di Liga Inggris masih belum cukup untuk membuat Sane dapat dipercaya pelatih timnas Jerman.
Gelar juara Liga Inggris bersama Manchester City dan pemain muda PFA of The Year sepertinya tidak mempunyai efek yang tinggi.
Untuk mengusir kekecewaannya tersebut, Sane pergi berlibur ke Amerika Serikat bersama sang pacar, Candice Brook.
(Baca juga: Kembali dari Cedera, Penjaga Gawang Andalan Persija Jakarta Bikin Penggemar Semringah)
Momen romantis Sane saat bersama Candice diabadikan melalui video yang diunggah pada akun Instagram Candice.
Kemesraan diperlihatkan oleh keduanya pada video tersebut.
Mereka juga memamerkan kemesraan ketika hanya memakai pakaian renang.
Keberadaan Candice Brook diharapkan dapat menghibur Sane yang mungkin tidak bisa menghilangkan rasa kecewanya kepada sang pelatih.
(Baca juga: Bek Timnas Prancis Ini Terpukau dengan Sesuatu di Hotel)
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | instagram.com/candice_b_ |
Komentar