Untuk mengatasi ketatnya jadwal tersebut Ponnappa mengaku telah ancang-ancang sejak setelah Commonwealth Games 2018 April lalu.
"Saya melakoni serangkaian latihan setelah Commonwealth Games (2018) sebelum sedikit libur. Dan saya telah mendapatkan waktu libur yang cukup sebelum turnamen-turnamen besar ini berlangsung agar bisa lebih siap dan lanjut latihan," tutur Ponnappa.
Selain latihan keras Ponnappa juga memastikan jika dirinya juga memiliki waktu rehat yang cukup.
Pada kejuaraan negara persemakmuran Commonwealth Games 2018, Ponnappa sukses menjadi salah satu pahlawan India memenangi medali emas nomor beregu campuran.
Ini merupakan gelar pertama India di sektor beregu sejak dipertandingkan di Commonwealth Games sejak 1966.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | indianexpress.com |
Komentar