Kemenangan Ahsan/Hendra diteruskan oleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Ganda putra nomor satu dunia ini menang 21-16, 21-17 atas wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han, dalam waktu 37 menit.
Namun, kemenangan tiga ganda putra tersebut tidak diikuti oleh Berry/Hardianto.
Alih-alih bangkit selepas memperpanjang nafas berkat kemenangan pada gim kedua, Bento justru kembali menelan kekalahan pada gim penentuan.
Alhasil hanya ada tiga ganda putra Indonesia yang melaju ke babak kedua Malaysia Open 2018 yang digelar pada Kamis (28/6/2018) besok.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar