Pada hari ini, Kamis (28/6/2018), tidak hanya wakil Indonesia yang berguguran massal di babak kedua Malaysia Open 2018.
Para unggulan yang menjadi favorit juara pun ternyata berbondong-bondong angkat kaki dari Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
Tercatat ada 10 unggulan yang terhempas di babak kedua turnamen BWF World Tour Super 750 tersebut.
Ganda putri menjadi penyumbang jumlah unggulan yang gugur terbanyak yaitu empat wakil. Sedangkan tunggal putra-putri dan ganda campuran masing-masing hanya kehilangan satu unggulan.
Salah satu unggulan yang hengkang di babak kedua adalah ganda putra Indonesia yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Bersama dua ganda putra unggulan lainnya, Fajar/Rian harus kukut dari gelaran Malaysia Open 2018.
(Baca Juga: Malaysia Open 2018 - Comeback pada Gim Pertama Hantarkan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Lolos ke Perempat Final)
Berikut ini 10 unggulan yang kandas di babak kedua Malaysia Open 2018:
Tunggal Putra
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar