Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Hans-Kritian Solberg Vittinghus, mendapat kemenangan mudah pada babak pertama Blibli Indonesia Open, Rabu (4/7/2018).
Menghadapi unggulan kedua, asal Korea Selatan, Son Wan-ho, pada babak pertama, Vittinghus lolos dengan mudah.
Pasalnya, Son Wan-homemilih mengundurkan diri pada menit ke 6 karena cedera paha yang dideritanya.
Lolos dari babak pertama, Vittinghus akan berhadapan dengan wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen, babak kedua.
(Baca juga : Meski Sempat Jadi Korban Kejahatan, Indra Sjafri Tak Gentar untuk Kembali Lakukan Hal Ini)
Meski baru berusia 19 tahun dan memiliki peringkat 10 setrip di bawah Vittinghus, Kantaphon tak bisa dianggap remeh.
Pebulu tangkis Thailand itu sempat membuat tunggal nomor dua China, Chen Long kerepotan pada Malaysia Open 2018.
Kala itu, Kanthapon menyingkirkan Chen Long straight game, dengan skor. 23-21, 21-5.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar