Kemenangan timnas Inggris atas timnas Swedia akan menjadi penghargaan untuk Bradley Lowery.
Bradley Lowery merupakan penggemar berat Sunderland yang meninggal dalam usianya yang ke-6.
Dia meninggal secara tragis satu tahun lalu karena penyakit kanker yang ia derita.
(Baca juga: Capai Babak Perempat Final, Timnas Rusia Cetak Prestasi Bersejarah)
Anak tersebut juga merupakan maskot timnas Inggris ketika menjamu timnas Lithuania di Stadion Wembley pada babak kualifikasi Piala Dunia 2018.
Dilansir BolaSport.com dari thesun.co.uk, mengingat sosoknya yang telah satu tahun meninggal, Gemma Lowery, ibu dari Bradley mengungkapkan isi hatinya.
(Baca juga: Vladimir Putin: Piala Dunia Membuat Stigma Buruk Tentang Rusia Hilang!)
"Sekarang malaikat kecilku memastikan akan bersama para pemain timnas Inggris di Rusia, dia akan membantu mereka menang," ungkap Gemma.
Mengetahui hal tersebut pasukan The Three Lions diharapkan dapat bermain maksimal untuk Bradley.
1 year since my boy took his last breath. This has been the toughest of my life but made a little easier with the support I have getting from everyone.
— Bradley Lowery Foundation (@Bradleysfight) 7 Juli 2018
It is so fitting that @England are playing today, Brad go help our boys in Russia. #cancerhasnocolours #onlyonebradleylowery pic.twitter.com/6kk77waoOA
Melalui sebuah pesan pada akun Twitter resmi timnas Inggris memberikan tanggapan.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | thesun.co.uk |
Komentar