Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Transfer Cristiano Ronaldo Membongkar Nasib Miris Karyawan Fiat

By Katarina Erlita Candrasari - Senin, 9 Juli 2018 | 18:13 WIB

Ada satu kisah miris dari kabar perpindahan Cristiano Ronaldo ke Juventus.

Sejak kekalahan Portugal dari Uruguay di babak 16 besar Piala Dunia, Ronaldo dikait-kaitkan akan pindah ke Juventus dengan transfer 100 juta euro atau Rp 1,6 triliun.

Dikutip Bolasport.com dari Carscoops.com (7/7/2018) transfer ini disinyalir dapat menyebabkan kemarahan terhadap pekerja Fiat jika benar-benar terealisasi.

Pasalnya, sang pemilik Juventus adalah keluarga Giovanni Agneli dan memegang saham 63,77 persen.

Agnelli merupakan pendiri mobil Fiat, yang menguasai 29,18 persen saham di Fiat.

Dari laporan yang beredar, Fiat lah yang akan menalangi gaji tahunan CR7 sebanyak 30 juta euro atau Rp 506 miliar pertahun.

 

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano) on

Hal tersebut akhirnya memicu kemarahan karyawan perusahaan Fiat.

"Setelah Higuain, sekarang Cristiano Ronaldo juga," kata Gerardo Giannone, seorang pekerja pabrik Fiat di Pomigliano D’Arco, Italia.

"Ini memalukan. Pekerja Fiat belum mengalami kenaikan gaji dalam 10 tahun. Padahal dengan gaji Ronaldo, kita bisa memberi setiap pekerja tambahan sebesar 200 euro (Rp 3,3 juta) per bulan," jelasnya.

Jika transfer benar terjadi, total investasi Juventus dan Fiat pada Cristiano Ronaldo bernilai 220 juta euro.

Nilai tersebut terdiri dari biaya transfer sebesar 100 juta euro dan 120 juta euro sebagai gaji sang mega bintang selama 4 tahun.

 

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano) on

Meski kedatngan Ronaldo bisa memberi Juventus kesempatan lebih besar untuk memenangkan Liga Champion yang belum mereka dapatkan lagi sejak 1995-1996, namun di sisi lain, keadaan ini justru membuat karyawan Fiat sakit hati.

Apalagi ketika mengetahui kalau CR7 sudah menyewa mansion mewah di Turin, kota di Italia Utara yang jadi markas Juventus.

(Baca Juga: Gara-gara Taruhan Konyol David Beckham dan Zlatan Ibrahimovic, IKEA Jadi Korban Komentar Nyinyir dari Netizen)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nina Andrianti Loasana
Sumber : gridoto.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Nasib Red Sparks Selamat, Megawati Dkk Batal Dikudeta Usai 5 Pemain Tim Terlemah Menggila

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X