Kiper Liverpool, Loris Karius tertangkap kamera sedang bersama seorang wanita misterius di Cheshire, Inggris.
Sebelumnya Loris Karius diketahui sedang menjalin hubungan dengan seorang wanita bernama Pamela Reif.
Namun Karius dan Reif memang tidak pernah mengumbar kebersamaan mereka di media sosial.
Minggu (8/7/2018), kiper Liverpool itu terlihat sudah mempunyai gandengan baru.
Meski begitu dua orang tersebut langsung terlihat malu-malu saat ada kamera yang mengabadikan kebersamaan mereka.
Loris Karius yang memakai kaos abu-abu dan ripped jeans hitam terlihat serasi dengan wanita cantik tersebut.
(Baca Juga: Tak Tahan Lihat Pose Menggoda Sang Kekasih, Rio Ferdinand Ingin Segera Pulang dari Rusia)
Usai berjalan-jalan, mereka langsung meninggalkan Chesire menggunakan mobil mewah Mercedes S 63 AMG.
Tidak main-main, mobil tersebut dibanderol dengan harga 120 ribu Pound atau kurang lebih sekitar 2,29 miliar Rupiah.
Hingga saat ini Loris Kariusmasih enggan untuk mengungkapkan hubungan dirinya dengan wanita misterius tersebut.
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar