Mega bintang Paris Saint-Germain, Neymar, lagi-lagi diterpa kabar tak sedap.
Setelah dikabarkan bersitegang dengan salah satu rekan setimnya Edinson Cavani gara-gara berebut tendangan penalti, Neymar kali ini dikabarkan tak lagi berbicara dengan Kylian Mbappe.
Hal ini disebabkan karena Neymar kerap membully pemain muda asal Prancis tersebut.
Hal tersebut dilaporkan oleh seorang wartawan asal Spanyol, Diego Torres, yang menulis untuk El Pais, surat kabar paling banyak di baca di Spanyol.
Torres mengklaim bahwa Neymar dan rekan senegaranya, Dani Alves, bekerja sama untuk membully Mbappe.
Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Kalah Taruhan dari David Beckham, Harus Siap Terbang ke Inggris)
Neymar dan Alves dikabarkan memanggil Mbappe dengan menggunakan nama salah satu karakter dalam serial Teenage Mutant Ninja Turtles atau Kura-kura Ninja yaitu Donatello.
Meski Mbappe mengatakan ia tidak menyukai panggilan tersebut, Neymar dan Alves dikabarkan tak berhenti memanggil pemain berusia 19 tahun tersebut dengan sebutan Donatello.
Torres juga mengatakan Neymar dan Mbappe sempat terlibat pertengkaran cukup panas hingga harus dipisahkan oleh beberapa pemain yang lain.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Kejadian ini rupanya dipicu karena Neymar dan Alves menolak untuk memberikan bola pada Mbappe dalam sebuah laga pada Februari 2018.
Keduanya dikabarkan menganggap bakat Mbappe hanya terletak pada kecepatan saja dan bahkan terkesan 'mengolok-olok' Mbappe dalam hal ini.
Belum lama ini, setelah timnas Prancis menyingkirkan Argentina di perempat final Piala Dunia 2018, Alves mengunggah foto Donatello di Instastory sambil menuliskan "Donatello cepat ya".
Mbappe sukses mencetak 2 gol dalam laga tersebut.
Kini kabarnya Mbappe dan Neymar tak lagi berbicara baik di dalam maupun di luar lapangan.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar