Pasangan ganda putri nasional Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, berpeluang mempertahankan gelar turnamen Thailand Open 2018 setelah memastikan diri lolos ke babak final pada Sabtu (14/7/2018).
Duet Greysia Polii/Apriyani Rahayu melangkah ke final setelah menundukkan wakil Jepang, Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto, 21-15, 21-18, di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand.
Kemenangan ini kian mendekatkan Greysia/Apriyani untuk mengulang prestasi yang diraih pada Thailand Open 2017 yakni juara.
(Baca juga: Kontingen Wushu Indonesia Raup 10 Medali pada Kejuaraan Dunia Junior di Brasil)
Tahun lalu, Greysia/Apriyani naik ke podium kampiun setelah menang 21-12, 21-12 atas wakil tuan rumah, Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong, pada final turnamen yang saat itu masih berlevel grand prix.
Kini, misi Greysia/Apriyani untuk mempertahankan gelar juara hanya tinggal menemui satu ujian, bertanding melawan Ayaka Takahashi/Misaki Matsutomo (Jepang).
Pasangan peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu melaju ke final setelah memupus harapan wakil tuan rumah, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai, dengan kemenangan 21-16, 21-17.
Jika Greysia/Apriyani ingin mempertahankan gelar juara Thailand Open 2018, keduanya perlu melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya, mengalahkan Takahashi/Matsutomo.
(Baca Juga: Kontingen Wushu Indonesia Raup 10 Medali pada Kejuaraan Dunia Junior di Brasil)
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | bwfbadminton.com |
Komentar